home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

GOT7 Dikonfirmasi Langsungkan Comeback Bulan November

Jumat, 16 Oktober 2020 19:00 by Rie127 | 428 hits
GOT7 Dikonfirmasi Langsungkan Comeback Bulan November
Image Source: @GOT7Official

DREAMERS.ID - Sebelumnya, outlet media SPOTV melaporkan bahwa boy group asuhan JYP Entertainment, GOT7 akan melangsungkan comeback pada bulan November. Menanggapi kabar tersebut, sumber dari agensi akhirnya memberikan klarifikasi.

“Memang benar GOT7 sedang mempersiapkan untuk merilis album baru. Tanggal spesifik comeback belum diputuskan. Saya akan memberi tahu ketika sudah dikonfirmasi,” ungkap sumber tersebut kepada Newsen.

Comeback kali ini akan menjadi comeback pertama GOT7 setelah merilis ‘DYE’ pada 7 bulan yang lalu, tepatnya pada 20 April, dengan lagu utama ‘Not by The Moon’ yang sukses mencapai tangga lagu domestik dan internasional.

Baca juga: GOT7 Puncaki Chart iTunes di 27 Negara dengan Album 'WINTER HEPTAGON'

‘DYE’ berhasil menempati peringkat ke-4 di Billboard's World Albums chart di AS. Untuk lagu ‘Not by The Moon’ sendiri juga sukses berada di peringkat ke-5 di World Digital Song, serta menduduki iTunes Album Chart di 50 Negara.

Banyak penggemar yang sudah tidak sabar menantikan comeback dari pelantun ‘Girls Girls Girls’ ini, serta melihat rekor baru yang nantinya akan kembali dipecahkan oleh JB cs.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    IU dan Park Bo Gum baru baru ini membagikan momen menarik dari behind the scenes adegan pelukan mereka yang penuh emosi dalam serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines'....
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    Girl group NewJeans (NJZ) mengklaim telah menemukan bukti dugaan plagiarisme yang dilakukan oleh ILLIT, girl group dari label BELIFT LAB yang juga bagian dari HYBE....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)