home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Shindong Super Junior Sebut Dirinya Mirip Ivan Gunawan

Rabu, 16 Desember 2020 09:00 by muthiasp | 1177 hits
Shindong Super Junior Sebut Dirinya Mirip Ivan Gunawan
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Super Junior benar-benar menjadi boy group K-Pop yang melokal ketika menjadi bintang tamu acara di Indonesia. Salah satu membernya, Shindong, bahkan menyebut dirinya mirip Ivan Gunawan.

Pada salah satu segmen acara ulang tahun stasiun televisi swasta, Super Junior melakukan permainan tebak gambar yang berhubungan dengan Indonesia. Gambar terakhir, mereka diminta menebak sosok Ivan Gunawan.

Siwon menjawab dengan benar dengan menunjuk foto Ivan Gunawan di pilihan C. Ia yakin karena, "B adalah temanku," ujarnya merujuk Raffi Ahmad di pilihan B. Lalu Shindong menimpali, "Oh! Yang itu juga temanku."

Baca juga: Unit Baru Super Junior L.S.S. Debut dengan Single 'Suit Up'

Lalu berkata, "Itu yang C bukan Shindong ya?". Kemudian Shindong tersenyum mengikuti pose foto Ivan Gunawan ke kamera, yang sedikit ditertawakan oleh Eunhyuk.

Jika dilihat dari postur tubuh, keduanya memang sama-sama berisi dan pipi chubby. Di sisi lain, Shindong dan Ivan Gunawan juga memiliki keahlian dalam menghibur pemirsa dengan komedinya yang khas.

Dan tentunya, mereka berdua super duper mega bintang.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sakura LE SSERAFIM mengungkapkan bahwa ia kini lebih mengutamakan proses daripada hasil. Pada 14 Maret, di YES24 Live Hall, diadakan showcase peringatan perilisan mini album kelima LE SSERAFIM bertajuk 'HOT'....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)