home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Fans Antusias Sambut Kabar Debut Solo Wendy Red Velvet

Rabu, 10 Maret 2021 16:40 by muthiasp | 1547 hits
Fans Antusias Sambut Kabar Debut Solo Wendy Red Velvet
Image source: Bazaar

DREAMERS.ID - Perlahan mulai aktif di dunia hiburan, Wendy anggota Red Velvet tidak hanya menyapa penggemar lewat program televisi saja. Wendy dikonfirmasi bersiap untuk melangsungkan debut solonya!

Pada 10 Maret, outlet media STARNEWS mengabarkan bahwa Wendy sedang mempersiapkan debut solonya pada bulan April. Kabar baik itu dibenarkan oleh SM Entertainment, selaku agensi yang menaunginya.

“Wendy sedang mengerjakan album solo yang ditujukan untuk rilis April. Silakan menantikannya," kata perwakilan SM.

Praktis, Wendy menjadi anggota pertama Red Velvet yang melakukan debut solo. Sebelumnya, ia sudah pernah bernyanyi solo untuk mengisi soundtrack drama Korea populer seperti The Beauty Inside hingga Touch Your Heart.

Baca juga: Album Solo Wendy Red Velvet 'Wish You Hell' Puncaki Chart iTunes di 21 Negara

Tentunya, debut solo ini juga menjadi kegiatan resmi Wendy di dunia musik Korea pasca mengalami cedera parah di acara SBS Gayo Daejeon 2019 lalu. Ia sudah sempat tampil bersama Red Velvet di panggung konser SMTOWN awal tahun ini.

Penggemar pun sangat antusias menyambut karya terbaru dari Wendy. Para Reveluv, nama fandom Red Velvet, langsung menaikkan tagar WENDY SOLO ke posisi teratas tren di media sosial.

Belakangan, Wendy menjadi salah satu pembawa acara dari program JTBC Mysterious Record Shop, bersama dengan Kyuhyun Super Junior. Di sana, ia juga menunjukkan kualitas vokalnya yang tidak menurun walau satu tahun hiatus.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)