home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Film yang Dibintangi Steven Yeun 'Minari'

Jumat, 30 April 2021 04:00 by bellaevania | 853 hits
5 Film yang Dibintangi Steven Yeun 'Minari'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Steven Yeun merupakan aktor kelahiran Korea yang besar di Amerika Serikat. Namanya belakangan disorot setelah masuk dalam nominasi Best Actor in a Leading Role di ajang Oscar 2021.

Namanya bersanding dengan nama aktor ternama lain seperti Riz Ahmed, Chadwick Boseman dan Gary Oldman. Namun akhirnya kategori ini dimenangkan oleh Anthony Hopkins lewat film The Father.

Berikut beberapa film yang dibintangi Steven Yeun:

I Origins

I Origins merupakan film Amerika yang dirilis pada 2014. Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Sundance 2014 dan di tahun yang sama memenangkan Best Feature Length Film Award di Festival Internacional de Cinema Fantàstic de Catalunya

The Walking Dead

Peran terbesar Steven Yeun adalah berperan sebagai Glenn Rhee dalam The Walking Dead. Serial ini dimulai pada tahun 2010 dan menjadi serial dengan rating tertinggi dalam sejarah televisi kabel. Seteven Yeun meninggalkan acara tersebut pada tahun 2016 setelah karakternya terbunuh pada season 7.

Baca juga: Steven Yeun Bintangi Film Bong Joon Ho bersama Robert Pattinson

Okja

Steven Yeun pernah main dalam film garapan sutradara Bong Joon Ho berjudul Okja. Film ini bersaing memperebutkan Palme d'Or di bagian kompetisi utama di Festival Film Cannes 2017. Dan dirilis di Netflix pada 28 Juni 2017.

Burning

Burning merupakan film thriller psikologi Korea Selatan yang dirilis pada 2018 lalu. Dalam film ini Steven Yeun beradu akting dengan Yoo Ah In dan Jeon Jeong Seo. Film ini masuk dalam daftar top ten 2018 dari The New York Times, Los Angeles Times dan Associated Press.

Minari

Minari merupakan film yang membuat nama Steven Yeun masuk dalam nominasi Oscar. Film yang dirilis pada tahun 2020 ini menceritakan tentang keluarga asal Korea Selatan yang berimigrasi ke Amerika Serikat.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Seo Hyun Jin mungkin lebih terkenal sebagai aktris. Aslinya, dia debut sebagai vokalis utama girl grup M.I.L.K dari SM Entertainment pada tahun 2001. Tidak mudah menjalani karir sebagai idola, dia kemudian beralih menjadi aktris....
  • HOT !
    NewJeans, TXT, LE SSERAFIM, dan ILLIT telah mendapatkan penghargaan di Japan Record Awards ke 66! Pada 21 November, upacara penghargaan itu mengumumkan pemenang untuk tahun ini....
  • HOT !
    Rosé BLACKPINK sekali lagi akan bekerja sama dengan Bruno Mars untuk single terbarunya. Bukan sebagai featuring, namun bintang pop itu akan bertindak sebagai produser....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)