home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

cignature Umumkan Dua Member Baru Usai Ditinggal Ye Ah dan Sunn

Selasa, 15 Juni 2021 10:20 by fzhchyn | 912 hits
cignature Umumkan Dua Member Baru Usai Ditinggal Ye Ah dan Sunn
Image source: J9 Entertainment

DREAMERS.ID - Girl group cignature telah mengumumkan penambahan dua member baru! Sebelumnya pada bulan April lalu, agensi grup cignature J9 Entertainment mengumumkan bahwa member Ye Ah dan Sunn akan meninggalkan grup.

Pada 14 Juni tengah malam KST, cignature mengejutkan fans dengan secara tak terduga mengungkapkan bahwa dua member baru, Chloe dan Do Hee, akan bergabung dengan grup. Girl group ini memulai debutnya dengan tujuh member pada tahun 2020.

cignature juga memperkenalkan dua member baru dalam grup ini dengan merilis foto profil dan video untuk masing-masing idola. Mereka menampilkan konsep innocent dan youthful, mengenakan kaos putih dan celana jeans.

Baca juga: Lagu aespa, IVE, ENHYPEN, LE SSERAFIM Hingga BIBI Menjadi OST XO, Kitty Season 2

Disebutkan bahwa Chloe memiliki tipe kepribadian MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) ESFP. Ia lahir pada 6 Januari 2001. Sementara Do Hee yang bertipe MBTI ENFP ini lahir pada tanggal 1 Agustus 2002.

Dengan bergabungnya Chloe dan Do Hee, cignature kini akan kembali berpromosi dengan tujuh member bersama Chaesol, Jee Won, Seline, Semi, dan Belle.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)