home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

iKON Umumkan Tanggal Comeback Awal Bulan Depan

Kamis, 14 April 2022 12:00 by fzhchyn | 1143 hits
iKON Umumkan Tanggal Comeback Awal Bulan Depan
Image source: YG Entertainment

DREAMERS.ID - iKON akhirnya mengumumkan detail untuk comeback pertama mereka di tahun ini. Boy group asuhan YG Entertainment itu dipastikan merilis musik baru pada awal buma Mei mendatang jelang konser mereka di bulan Juni.

Pada 14 April tengah malam KST, YG Entertainment melalui platform resminya membagikan poster berjudul “Release Poster”, yang menampilkan bayangan keenam member iKON. Dalam poster tersebut juga tertulis bahwa grup akan comeback pada 3 Mei.

Ini akan menjadi comeback pertama iKON dalam waktu sekitar satu tahun dan dua bulan. Perilisan terakhir mereka adalah dengan single digital ‘Why Why Why’ pada Maret 2021.

Baca juga: Song Yunhyeong iKON Debut Solo dengan Lagu Trot 'It's Call'

Sementara itu, iKON juga dijadwalkan menggelar konser selama dua hari pada tanggal 25 dan 26 Juni 2022 di Olympic Hall di Seoul Olympic Park. Ini adalah konser offline pertama grup dalam tiga tahun dan enam bulan.

iKON memulai debutnya pada tahun 2015 dengan sebuah mini album bertajuk ‘Welcome Back’. Beberapa lagu hit milik boy group ini antara lain ‘Climax’ (2016), ‘Love Scenario’ (2018) dan ‘Killing Me’ (2019).

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Seohyun resmi menjadi bagian dari keluarga Lead Entertainment. Pada 15 Mei, pihak agensi mengumumkan bahwa mereka baru saja menandatangani kontrak eksklusif dengan sang artis....
  • HOT !
    Soundsfest kembali digelar pada 23 hingga 25 Mei 2025 di Gambir Expo, Jakarya dengan menghadirkan penampilan musisi lokal hingga internasional....
  • HOT !
    Film Korea 'The Snitch' berhasil menembus angka 3 juta penonton! Berdasarkan data Komite Promosi Film Korea (KOFIC) per 13 Mei, 'The Snitch' menduduki peringkat pertama box office dengan total 3.036.194 penonton....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)