DREAMERS.ID - ILLIT merilis video musik untuk lagu b-side Lucky Girl Syndrome dari mini album pertama mereka SUPER REAL ME di saluran YouTube HYBE Labels pada 17 April tengah malam waktu Korea.
Lucky Girl Syndrome adalah lagu bergenre dance pop dengan ritme ringan yang mengasyikkan dan frasa gitar yang berulang-ulang. Siulan seperti peluit yang lucu menarik perhatian pendengar.
Lirik lagu Lucky Girl Syndrome menggambarkan tentang momen ketika ILLIT merasakan kebahagiaan kecil dalam kehidupan sehari-hari dan berpikir sebagai orang yang paling beruntung.
Baca juga: Sejarah Daesang Diborong Girl Grup, Inilah Pemenang Melon Music Awards 2024
Video musik yang dirilis berisi berbagai situasi 'keberuntungan' yang dialami ILLIT dalam perjalanan menuju festival. Pesona ILLIT yang ceria dengan outfit remaja begitu memikat.Sementara itu, ILLIT akan memulai promosi lagu Lucky Girl Syndrome di Mnet M Countdown pada 18 April. Mereka menuai kesuksesan besar dengan lagu debut Magnetic yang merajai banyak tangga lagu.
(mth)