Saat bagian adu kekuatan, satu per satu beradu dengan Noh Sa Yeon dan Kim Jong Kook. Pertama, Ji Suk Jin coba adu kekuatan dengan Kim Jong Kook, namun langsung tumbang, begitu juga Lee Kwang Soo, Yoo Jae Suk, dan Jo Se Ho. Kemudian begitu giliran Kang Daniel, para member memperingati agar Kim Jong Kook jangan menggunakan kekuatannya karena Daniel punya banyak fans. Meski begitu tetap saja Kang Daniel kalah, dan hanya bisa tertawa mengakui kekuatan seniornya itu.