Image source: vox.com
Film ini merupakan film fiksi ilmiah yang mengisahkan tentang penemuan seorang ilmuwan Norwegia, untuk mengatasi masalah ledakan penduduk yang berpotensi dapat terjadi. Ilmuwan tersebut menemukan sebuah teknik perampingan manusia menjadi berbentuk liliput, yang hanya berukuran 5 inch, atau sekitar 13 cm saja!
Namun, perlahan-lahan disadari bahwa yang dianggap solusi ini bukan benar-benar solusi. Sekecil apapun mereka, mereka tetap jadi bagian dari Amerika Serikat yang besar. Tetap bagian dari dunia yang besar ketika suatu musibah terjadi. Justru, pengecilan tubuh ini bisa disalahgunakan dan malah menjadi ancaman keamanan negara.