DREAMERS.ID - Sejak 2017 lalu, YG Entertainment memang dikabarkan tengah membangun gedung baru yang lebih besar. Lokasinya pun bersebelahan dengan gedung lama yang berada di dekat area Hongdae, atau tepatnya di Mapo-gu, Seoul.
Dan baru-baru ini, Yang Hyun Suk pun membagikan gambaran gedung yang bakal menjadi markas baru bagi para artis dan karyawan YG Entertainment. Mellaui akun Instagram pribadinya pada 29 Juni, ia mengunggah beberapa foto purwa-rupa atau prototipe dari gedung baru tersebut.
Bangunan tersebut terlihat sangat modern dan futuristik, yang semakin menguatkan imej YG Entertainment sebagai salah satu agensi hiburan yang memimpin dalam insdustri K-Pop. Berdasarkan caption-nya, gedung ini direncanakan untuk selesai dibangun pada Juli 2019 mendatang.
Baca juga: YG Entertainment Umumkan Tindakan Hukum Terhadap Deepfake yang Tidak Pantas dari Artis Mereka
Informasi lain yang dibagikan adalah area lantai interior seluas 6000 pyeon (sekitar 19.800 meter persegi). Dengar area seluas itu, tentunya gedung ini akan memberi banyak ruang bagi para artis YG Entertainment untuk mempersiapkan album yang akan datang.Ia juga menyebutkan bahwa butuh waktu tiga tahun untuk memikirkan desain gedung yang mewah ini. Yang Hyun Suk kemudian mengisyaratkan bahwa album baru BIGBANG akan dibuat dan direkam di gedung baru ini.
(fzh)