DREAMERS.ID -Menjelang pemutaran perdana drama JTBC ‘My Country’ para pemeran seperti Yang Se Jong, Woo Do Hwan, Seolhyun AOA, Jang Hyuk mengungkapkan alasan mengapa drama tersebut wajib untuk ditonton. Drama ini akan tayang setiap hari Jumat – Sabtu.
‘My Country’ mengambil latar cerita pada akhir dinasti Goryeo dan awal dinasti Joseon dan menceritakan konflik yang muncul karena keinginan orang-orang untuk kekuasaan dan perlindungan.
Yang Se Jong akan berperan sebagai prajurit bernama Seo Hwi, yang akan mempertaruhkan hidupnya untuk melindungi keluarganya. Yang Se Jong berkata, “Ada banyak yang harus ditonton dalam drama ini, dari kisah emosional, penuh ketegangan hingga tindakan rumit”.
Woo Do Hwan, yang membintangi drama sejarah untuk pertama kalinya akan berperan sebagai Nam Seon Ho, yang memimpikan kekuasaan dan otoritas yang melampaui kelas dan pangkat.
Baca juga: 5 Drama Korea Dengan Biaya Produksi Termahal (Part 4)
“Saya gugup bagaimana orang akan melihat saya. Selain transformasi fisik dengan rambut dan kostum, saya menyiapkan banyak untuk akting ini, dengan ilmu pedang, memanah, dan menunggang kuda. Begitu banyak sesuatu yang baru, jadi saya bersenang-senang saat syuting”. katanyaSeolhyun sendiri akan berperan sebagai Han Hee Jae, seorang wanita yang blak-blakan yang tidak memberikan toleransi dalam menghadapi ketidakadilan. Ia kemudian mengungkapkan, “Tolong perhatikan kisah masing-masing karakter di 'My Country,' yang mencari 'negara mereka' di tengah masa-masa yang kacau. Jika Anda menonton kisah Hee Jae dan mengapa dia bertujuan untuk mendapatkan kekuatan, pertumbuhan dan perubahan Hee Jae, dan hubungannya dengan Nam Seon Ho dan Seo Hwi, Anda akan menikmati drama ini”.
Jang Hyuk sendiri akan berperan sebagai Lee Bang Won, yang harus berjuang keras, kesepian untuk membangun Joseon baru. Jang Hyuk berkata, “Drama ini memiliki kisah-kisah tokoh-tokoh dari sejarah serta berbagai kisah rahasia di dalamnya. Drama ini menambah sejarah menarik yang sudah Anda ketahui, dan itu akan menjadi tontonan yang menyenangkan”.
(Rie127)