DREAMERS.ID - Pada Selasa (28/04), artis Park Ji Hoon dikabarkan akan berpartisipasi dalam drama adaptasi webtoon populer berjudul ‘Love Revolution’. Hal ini kemudian mendapatkan tanggapan dari agensi, Maroo Entertainment.
“Memang benar bahwa Park Ji Hoon telah menerima tawaran untuk tampil dalam drama ‘Love Revolution’”, ungkap agensi
‘Love Revolution’ sendiri merupakan webtoon yang menceritakan tentang kisah cinta dan persahabatan para siswa sekolah, salah satunya adalah pasangan Gong Ju Young dan Wang Ja Rim.
Baca juga: Lagi, Park Ji Hoon Ditawari Main Drama Adaptasi Webtoon
Park Ji Hoon sendiri telah ditawarkan untuk menjadi peran utama pria, yaitu Gong Ju Young, yang memiliki kepribadian yang ceria dan memiliki cinta yang tulus dan mendalam kepada Wang Ja Rim.Jika Park Ji Hoon menyetujui perannya, ini akan menjadi drama comebacknya sejak ia membintangi ‘Flower Crew: Joseon Marriage Agency’ pada tahun 2019 lalu. Ia juga baru-baru dikonfirmasi akan melakukan comeback pada bulan Mei mendatang.
(Rie127)