DREAMERS.ID - Di tahun 2020 lalu, boy group MONSTA X sempat menjadwalkan tur konser di Amerika Serikat dan Kanada. Namun karena pandemi, jadwal tur konser beberapa kali mengalami pengunduran sama seperti update terbarunya.
Pada 25 Mei, Starship Entertainment merilis pernyataan tentang tur konser yang dijadwalkan ulang. Tur AS dan Kanada terbaru akan berlangsung pada tahun 2022, dan tiket yang ada akan berlaku untuk tanggal yang baru.
"Karena penggemar sudah menantikan jadwal tur terbaru, kami juga telah memantau situasi COVID-19 dan menginformasikan kalian jadwal baru untuk 2022 MONSTA X WORLD TOUR IN US/CANADA. Terima kasih atas kesabarannya," tulis Starship.
Baca juga: Momen Hyungwon Masuk Wamil Diantar MONSTA X Hingga Xiumin EXO
Nantinya, MONSTA X akan memulai tur mereka di New York pada 29 Januari 2022, lalu pindah ke Toronto, Kanada pada 1 Februari 2022. Dan kemudian kembali ke Amerika Serikat hingga perhentian terakhir mereka di Los Angeles pada 27 Februari.Sementara itu, MONSTA X tengah bersiap untuk comeback dengan merilis mini album terbaru bertajuk One of a Kind, yang dijadwalkan rilis pada 1 Juni 2021 mendatang. Sayangnya, promosi dilakukan tanpa Shownu yang harus hiatus akibat gangguan kesehatan.
(mth)