home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

6 Couple Drama Korea 2021 yang Bikin Baper

Sabtu, 04 Desember 2021 19:15 by bellaevania | 1558 hits
6 Couple Drama Korea 2021 yang Bikin Baper
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Daftar pemain dalam drama Korea turut andil dalam antusiasme penonton. Chemistry pemain utama juga jadi salah satu pesona tersendiri drama tersebut. Ini deretan couple drama yang sangat cocok, sampai bikin baper!

1. Rowoon - Won Jin Ah

Dalam drama 'She Would Never Know', Rowoon berperan sebagai Chae Hyun Seung, junior Yoon Song Ah yang diperankan Won Ji Ah, di perusahaan kosmetik.

Chae Hyun Seung sudah menyimpan perasaan suka pada Yoon Song Ah sejak bertemu dalam interview kerja di perusahaan tersebut.

2. Ji Chang Wook - Kim Ji Won

Meski sempat diselimuti kebohongan, Ji Chang Wook dan Kim Ji Won sebagai Jae Won dan Eun Oh di drama 'Lovestruck in The City'nyatanya benar-benar menaruh perasaan satu sama lain. Kisah cinta mereka dimulai saat berlibur di pantai.

3. Im Siwan - Shin Se Kyung

Dalan drama 'Run On', Im Siwan berperan sebagai Seon Gyeom dan Shin Se Kyung berperan sebagai Mi Joo. Seon Gyeom merupakan mantan pelari dan Mi Joo bekerja sebagai translator subtitle untuk film. Keduanya merasa mereka ditakdirkan untuk bertemu.

4. Cha Eun Woo - Moon Ga Young

Baca juga: 5 Pasangan Drama Korea Noona-Dongsaeng dengan Chemistry Terbaik

Cha Eun Woo dan Moon Ga Young beradu akting di drama 'True Beauty'. Kehidupan Jugyeong (Moon Geun Young) sebagai seorang siswi sekolah menengah berubah saat dia mempelajari teknik makeup.

Meski mengetahui wajah asli Jugyeong tanpa riasan, Suho (Cha Eun Woo) tetap menerima dan mencintainya.

5. Na In Woo - Kim So Hyun

'River Where The Moon Rises' merupakan drama sageuk tentang kisah cinta antara Pyong Gang dan On Dal. Pyong Gang (Kim So Hyun) adalah putri Goguryeo.

Dia dibesarkan sebagai tentara untuk Goguryeo segera setelah dia lahir. Dia cukup ambisius untuk bermimpi menjadi Raja Goguryeo. Dia bertemu dengan seorang pria bernama On Dal (Na In Woo)

6. Song Joong Ki - Jeon Yeo Bin

Dalam drama Vincenzo, Song Joong Ki berperan sebagai Vincenzo adalah seorang consigliere mafia cerdas yang mudah mengecoh musuh-musuhnya tanpa peduli aturan.

Meskipun terkesan kejam, Vincenzo hanya menargetkan orang-orang yang pantas dihukum. Dia bekerja sama dengan pengacara Hong Chae Young (Jeon Yeo Bin).

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Daeyeol, Y, Seungmin, Jaehyun, dan Donghyun Golden Child secara resmi mengakhiri kontrak eksklusif mereka dengan Woollim Entertainment pada akhir tahun 2024 ini....
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktris Kim Doyeon membuka channel YouTube seakan memberikan kado Natal untuk para penggemarnya....
  • HOT !
    Yoo Ah In, yang dituduh menggunakan narkoba secara terus menerus, dijatuhi hukuman 4 tahun penjara oleh jaksa penuntut lagi dalam sidang banding....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)