DREAMERS.ID - Lee Do Hyun dan Go Min Si kembali dipasangkan dalam satu judul drama yang sama. Keduanya membintangi drama pendek Reincarnation of Love sekaligus iklan obat pereda mabuk dari perusahaan farmasi HK inno.N.
Lee Do Hyun dan Go Min Si sebelumnya beberapa kali membintangi drama bersama, berperan sebagai saudara kandung di serial Netflix Sweet Home dan memamerkan kisah cinta yang memilukan di drama Youth of May.
Dalam drama Reincarnation of Love, menceritakan Sang Tae (Lee Do Hyun) yang melakukan kencan buta menggantikan temannya dan bertemu Kim Hwa Ni (Go Min Si). Sang Tae menyukai Hwa Ni pada pandangan pertama dan ingin kencannya lancar.
Baca juga: Incar Go Min Si dan Lee Do Hyun, Drama Baru Hong Sisters Disebut Sebagai 'Hotel del Luna' Versi Pria
Namun, dalam kencan itu Sang Tae selalu berakhir mabuk dan mengacaukan kencannya dengan Hwa Ni. Akhirnya dia memutar waktu terus-menerus, dan melakukan berbagai upaya agar dia tak mengacaukan kencan tersebut.Drama pendek ini bisa jadi angin segar bagi para penggemar pasangan Lee Do Hyun dan Go Min Si. Berbeda dengan drama-drama mereka sebelumnya, aktor dan aktris yang sedang naik daun ini akhirnya bisa merasakan memerankan karakter yang berakhir bahagia.
Namun, drama Reincarnation of Love hanya berdurasi 6 menit dan berjumlah satu episode saja.
(bef)