DREAMERS.ID - TVing merupakan layanan streaming online dari Korea Selatan yang dioperasikan oleh TVING Corporation, perusahaan CJE&M, Naver, dan JTBC, baru-baru ini mengungkapkan daftar drama baru yang akan tayang tahun 2022.
Ada banyak drama dari TVing yang akan menghibur penonton lewat drama terbaru hingga drama yang akan kembali hadir lewat musim keduanya. Berikut daftarnya!
1. Monstrous
Drama ‘Monstrous’ merupakan karya baru yang disutradarai oleh Yeon Sang Ho yang menyutradarai film ‘Train to Busan’ dan drama ‘Hellbound’. Menceritakan kisah seluruh desa yang jatuh ke dalam bencana setelah gambar terkutuk muncul. Drama ini dibintangi oleh aktor Koo Kyo Hwan, Shin Hyun Been, dan Kwak Dong Yeon.
2. The King of Pigs
‘The King of Pigs’ adalah sebuah dramatisasi dari animasi karya sutradara Yeon Sang Ho, yang secara tajam mengkritik kekerasan di sekolah dan absurditas sosial yang lazim di masyarakat. Aktor Kim Dong Wook, Kim Seong Gyu, dan Chae Jung An telah dipilih untuk membintangi drama tersebut.
3. I Just Haven’t Done My Best Yet
Drama berdasarkan manga Jepang ini menceritakan kisah seorang pria berusia 40-an yang selalu menjalani kehidupan yang kasar, tiba-tiba mengundurkan diri dan menjadi seniman manga yang bercita-cita tinggi. Aktor Park Hae Jun telah dipilih untuk berperan sebagai peran utama.
Baca juga: Jo Yuri Membantah Dibayar 46,5 Miliar Oleh Squid Game
4. Rose MansionMenceritakan tentang Gina yang datang ke sebuah rumah dimana tempat saudara perempuannya hilang. Dia dan detektif Min Soo menghadapi kenyataan tidak terduga saat mengejar tetangga yang mencurigakan. Aktor Yoon Gyun Sang, Lim Ji Yeon, dan Jung Woong In tampil dalam drama sebagai pemeran utama.
5. Yonder
Menceritakan tentang seorang pria yang merindukan istrinya yang sudah meninggal dan pergi untuk Yonder untuk menemui istrinya, di mana terdapat avatar istrinya. Shin Ha Kyun dan Han Ji Min telah dikonfirmasi menjadi pemeran utama.
6. Yumi’s Cells 2
‘Yumi’s Cells’ akan kembali lewat musim keduanya, menceritakan tentang kehidupan Yumi dan sel-sel dalam tubuhnya, seperti sel cinta, marah, sedih, hingga lapar. Di Musim 2, aktor baru seperti Shin Ye Eun dan P.O. akan muncul.
7. Work Later, Drink Now 2
‘Work Later, Drink Now’ akan menambah jejeran drama TVing yang kembali hadir lewat musim keduanya. Menggambarkan tentang kehidupan sehari-hari, persahabatan, dan cinta tiga wanita, bersama dengan nilai-nilai kehidupan mereka.
(Rie127)