home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

7 Drama Korea yang Bisa Jadi Referensi Nonton Bareng Keluarga

Minggu, 01 Mei 2022 16:00 by bellaevania | 1942 hits
7 Drama Korea yang Bisa Jadi Referensi Nonton Bareng Keluarga
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Menjelang lebaran, ini rekomendasi drama Korea yang cocok ditonton bersama keluarga saat mengisi waktu liburan bersama. Simak 7 rekomendasi drama Korea tentang keluarga di bawah ini:

1. Reply 1998

Dibintangi Hyeri Girl’s Day, Park Bo Gum, Ryu Jun Yeol, Go Kyung Po dan Lee Dong Hwi. Drama ini menceritakan tentang lima keluarga yang hidup berdampingan di lingkungan yang sama di Distrik Dobong, Korea Selatan.

2. Hi Bye Mama

Dibintangi Kim Tae Hee, Lee Kyu Hyung, Go Bo Gyeol, Shin Dong Mi, Lee Shi Woo dan Seo Woo Jin. Drama ini menceritakan tentang seorang wanita yang menjadi hantu setelah meninggal dunia dalam kecelakaan tragis saat hamil.

Dia selama ini bergentayangan untuk melihat tumbuh kembang putrinya yang berhasil selamat. Suatu hari diberi kesempatan untuk menjadi manusia dengan syarat.

3. The Most Beautiful Goodbye

Dibintangi Won Mi Kyung, Choi Ji Woo, Kim Young Ok dan Minho SHINee. Drama ini menceritakan tentang seorang ibu yang mengorbankan diri sendiri, menerima diagnosis kanker stadium akhir dan bersiap untuk mengucapkan selamat tinggal kepada keluarganya.

Baca juga: Queen of Tears Geser Reply 1988 Jadi Drama Rating Tertinggi ke-3 di tvN

4. Revolutionary Sisters

Dibintangi Hong Eun Hee, Jeon Hye Bin, Go Won Hee hingga Kim Kyung Nam. ‘Revolutionary Sisters’ menceritakan tentang pembunuhan seorang ibu selama proses perceraian. Semua anggota keluarganya kemudian dicurigai sebagai pelaku pembunuhan.

5. The Light In Your Eyes

Dibintangi Kim Hye Ja, Han Ji Min, Nam Joo Hyuk dan Son Ho Jun. Drama ini menceritakan tentang seorang putri yang memutar waktu demi mencegah ayahnya meninggal dalam kecelakaan mobil. Namun, memutar waktu memiliki konsekuensi dimana dia akan menua setiap kali memutar waktu.

6. Navillera

Dibintangi Park In Hwan, Song Kang, Na Moon Heed an Hong Seung Hee. ‘Navillera’ menceritakan tentang kakek berusia 70 tahun yang memutuskan mengejar impian seumur hidupnya yaitu balet. Dia belajar dari seorang pria muda yang berpikir untuk menyerah pada balet.

7. Once Again

Dibintagi Chun Ho Jin, Cha Hwa Yeon, Lee Min Jung dan Lee San Yeob. Drama ini menceritakan tentang perceraian berantakan yang mengguncang keluarga Song, yang terdiri dari ayah yang kikir, ibu yang lucu tapi materialistis, dan empat anak mereka yang sudah dewasa. Keluarga itu tak pernah memiliki hari yang damai.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)