home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

aespa 'Girls' Jadi Album Girl Group K-Pop Terlaris dalam Sejarah

Kamis, 11 Agustus 2022 11:30 by muthiasp | 502 hits
aespa 'Girls' Jadi Album Girl Group K-Pop Terlaris dalam Sejarah
Image source: SM Entertainment

DREAMERS.ID - Menurut pembaruan bulanan Circle Chart (sebelumnya dikenal sebagai Gaon) untuk bulan Juli, album aespa 'Girls' menduduki peringkat satu dalam daftar penjualan bulanan dengan total album yang terjual lebih dari 1,5 juta.

Dirilis pada 8 Juli, 'Girls' sebelumnya menjadi album girl grup K-Pop pertama yang menembus angka satu juta dalam penjualan minggu pertama, dengan total 1.126.000 eksemplar.

Sekarang, 'Girls' resmi menjadi album girl grup K-Pop terlaris dalam sejarah, dengan penjualan sebanyak 1.645.255 eksemplar. Rekor tersebut menggeser THE ALBUM milik BLACKPINK yang terjual 1.506.730 eksemplar.

Baca juga: aespa, SHINee, Hingga RIIZE Bakal Rilis Album Baru

Selain itu, 'Girls' membuat awal yang kuat sebagai album terlaris di Amerika Serikat. Mini album tersebut debut di No. 1 di Billboard's Top Album Sales chart tanggal 23 Juli, menjadikan aespa girl grup K-pop tercepat dalam sejarah yang menduduki puncak chart.

aespa juga merupakan artis K-pop wanita tercepat dalam sejarah yang memetakan dua album di Top 20 Billboard 200, dan artis K-Pop wanita kedua secara keseluruhan setelah TWICE.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Chungha menyumbangkan 50 juta won (sekitar 563 juta rupiah) kepada organisasi Green Umbrella, dengan nama klub penggemarnya 'HARRT' untuk merayakan hari ulang tahunnya yang jatuh pada tanggal 9 Februari....
  • HOT !
    Jun Ji Hyun telah melunasi selisih pajak sebesar 20 juta won atau sekitar 200 juta dari total pajak yang dibayarkannya pada tahun 2023 lalu....
  • HOT !
    TREASURE dikonfirmasi akan meluncurkan mini album spesial menjelang tur konser yang akan dimulai pada bulan Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : natadecocoo
Cast : Chanyeol Park, OC, Byun Baekhyun, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)