home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

BTS 'Proof' Bertahan 11 Minggu di Billboard 200, Lagu-lagunya Naik Lagi di Chart

Rabu, 31 Agustus 2022 10:45 by fzhchyn | 694 hits
BTS 'Proof' Bertahan 11 Minggu di Billboard 200, Lagu-lagunya Naik Lagi di Chart
Image source: Mnet

DREAMERS.ID - Hampir tiga bulan setelah dirilis, album antologi BTS ‘Proof’ telah naik kembali ke chart Billboard 200! Album ini juga kembali menampati posisi No. 1 dalam chart Billboard World Albums minggu ini.

Pada 23 Agustus waktu setempat, Billboard mengungkapkan bahwa ‘Proof’ telah naik ke No. 74 dalam 11 minggu berturut-turut di chart Billboard Top 200 Albums, peringkat mingguan yang menunjukkan album paling populer di Amerika Serikat.

‘Proof’ juga kembali ke No. 1 di chart World Albums minggu ini, selain tetap kuat di No. 59 dalam chart Top Current Album Sales, sementara BTS sendiri naik kembali ke posisi No. 29 di Artist 100 minggu ini.

Beberapa lagu hit BTS sebelumnya juga naik kembali ke chart Billboard minggu ini, termasuk lagu hit grup di tahun 2020 ‘Dynamite’ yang naik ke No. 29 di chart Global Excl. U.S. dan No. 39 di Global 200, sementara ‘Butter’ masing-masing melonjak ke No. 96 dan No. 132.

Kemudian ‘My Universe’, single kolaborasi grup dengan Coldplay, juga naik ke No. 84 di chart Global Excl. U.S. dan No. 126 di chart Global 200.

Baca juga: Pegawai Maskapai Jadi Tersangka, Ini Cara HYBE Ungkap Pelaku Kebocoran Informasi Penerbangan BTS

Sementara itu, kolaborasi terbaru member BTS dengan artis Amerika tetap menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan di Billboard Hot 100, chart yang menunjukkan peringkat lagu paling populer di Amerika Serikat.

Single Jungkook dan Charlie Puth ‘Left and Right’ bertahan stabil di posisi No. 44 di minggu kesembilan di Hot 100 minggu ini, selain naik kembali ke No. 17 di chart Digital Song Sales.

‘Bad Decisions’, singel kolaborasi Jin, Jimin, V, dan Jungkook BTS dengan Benny Blanco dan Snoop Dogg juga tetap stabil di posisi No. 60 di minggu ketiga di Hot 100, dan juga bertahan di No. 2 di grafik Digital Song Sales.

Selain itu, ‘Left and Right’ mempertahankan posisinya di No. 16 di chart Pop Airplay Billboard yang mengukur pemutaran mingguan di stasiun radio Top 40 mainstream di seluruh Amerika Serikat, sementara ‘Bad Decisions’ naik ke No. 26.

Akhirnya, ‘Left and Right’ masuk di posisi No. 20 dalam chart Global Excl. U.S. dan No. 25 di Global 200 minggu ini, sementara ‘Bad Dcisions’ masing-masing berada di No. 38 dan No. 37.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)