home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Review Drama Bargain, Transaksi Jual Beli Organ Tubuh Manusia yang Menegangkan

Sabtu, 12 November 2022 09:00 by Rie127 | 2012 hits
Review Drama Bargain, Transaksi Jual Beli Organ Tubuh Manusia yang Menegangkan
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada tanggal 28 Oktober lalu, drama Korea terbaru berjudul ‘Bargain’ resmi menayangkan episode perdananya. Drama ini memiliki 6 episode yang sukses menciptakan ketegangan dan emosi penonton.

Bermula dari seorang pria bernama No Hyung Soo (diperakan oleh Jin Sun Kyu) yang ingin menyewa seorang perempuan bernama Park Joo Young (diperankan oleh Jun Jong Seo) dan menemuinya di hotel.

Di awal episode, penonton masih dapat menonton dengan santai namun juga dipenuhi tanda tanya. Hingga pada akhirnya melihat sebuah plot twist yang sangat mengejutkan bahwa Joo Young bekerja di pelelangan organ tubuh manusia, dan Hyung Soo adalah korbannya.

Baca juga: Hyeri Ungkap Persiapan Detail untuk Perankan Jae Yi di 'Friendly Rivalry'

Ketika sedang tawar menawar harga tertinggi, terjadi sebuah masalah dimana gedung hotel roboh dan hancur. Pada akhirnya Hyung Soo dan Joo Young bekerja sama untuk keluar dari runtuhan gedung dan kebenaran dari apa yang telah terjadi.

Bagi penggemar drama yang sangat menyukai genre thriller, ‘Bargain’ akan sangat cocok untuk ditonton karena menampilkan cerita yang baru dari tema penjualan organ tubuh yang ilegal. Drama ini juga dapat membuat penonton merinding karena beberapa adegan yang cukup menegangkan.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Bintang, penyanyi, dan aktris ternama Taiwan Barbie Hsu meninggal dunia secara tragis pada usia 48 tahun, meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi penggemar dan orang orang terkasih....
  • HOT !
    Kim Sung Cheol baru baru ini diidentifikasi mengikuti pemungutan suara dalam sebuah akun Instagram kontroversial, yang dianggap melakukan pelecehan seksual kepada para idola wanita....
  • HOT !
    Kabar duka datang dari dunia hiburan Korea Selatan dengan berita meninggalnya aktris senior Lee Joo Shil di usia 80 tahun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)