home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

ENHYPEN Buka Babak Baru dengan 'DESIRE : UNLEASH'

Jumat, 25 April 2025 10:00 by fzhchyn | 201 hits
ENHYPEN Buka Babak Baru dengan 'DESIRE : UNLEASH'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - ENHYPEN telah mengumumkan comeback mereka dengan mini album keenam 'DESIRE : UNLEASH'. Pada 24 April, BELIFT LAB merilis moving poster dan logo animasi melalui akun media sosial resmi grup, memberikan gambaran awal tentang konsep dan nuansa album baru ini.

Logo animasi menampilkan judul album 'DESIRE : UNLEASH' yang diselingi grafis hitam misterius, mengarah pada suasana gelap dan intens. Sorotan utama adalah tulisan “MAKE YOU MINE” berwarna merah menyala yang muncul dengan efek dinamis.

Menurut BELIFT LAB, 'DESIRE : UNLEASH' akan menjadi babak baru dalam perjalanan musikal ENHYPEN. Album ini mengusung kisah tentang hasrat dan cinta yang diungkapkan melalui emosi khas grup tersebut.

Sejak debut, ENHYPEN dikenal dengan narasi album yang kuat, mengisahkan seorang pemuda yang melintasi batas dunia untuk menjalin cinta dengan “kamu” di alam yang berlawanan. Kali ini, penggemar menantikan bagaimana ENHYPEN akan mengekspresikan hasrat yang selama ini tertahan melalui konsep dan musik mereka.

Pengumuman album ini pertama kali diungkap secara mengejutkan pada 19 April (waktu setempat) usai penampilan memukau ENHYPEN di panggung kedua Coachella Valley Music and Arts Festival di Amerika Serikat.

'DESIRE : UNLEASH' dijadwalkan rilis pada 5 Juni 2025 pukul 13.00 KST, disusul dengan fan showcase online dan offline pada pukul 20.00 di hari yang sama.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Majalah fashion Cosmopolitan merilis pemotretan couple untuk Yook Sung Jae dan Kim Ji Yeon (Bona), bintang drama terbaru 'The Haunted Palace'....
  • HOT !
    Band DAY6 siap memanjakan penggemar dengan merilis digital single terbaru berjudul 'Maybe Tomorrow' pada 7 Mei mendatang....
  • HOT !
    Grup rookie NCT WISH baru baru ini menjadi sorotan publik setelah penampilan mereka sebagai tamu di acara radio SBS PowerFM 'Two O’Clock Escape Cultwo Show'. Penampilan mereka menuai kritik tajam karena sikap pasif yang ditunjukkan sepanjang acara....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Nurina96
Cast : Cho Kyuhyun, Lee Haneul, Kim Ryeowook, Member Super Junior

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)