home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

(G)I-DLE Pecahkan Rekor Penjualan Album Sepekan dalam Satu Hari

Selasa, 16 Mei 2023 23:00 by muthiasp | 788 hits
(G)I-DLE Pecahkan Rekor Penjualan Album Sepekan dalam Satu Hari
Image source: Cube Entertainment

DREAMERS.ID - (G)I-DLE menuai kesuksesan hanya dalam satu hari sejak resmi comeback pada 15 Mei. Mini album keenam 'I feel' berhasil memecahkan angka penjualan sepekan hanya dalam waktu satu hari.

Menurut data Hanteo Chart, album (G)I-DLE 'I feel' telah terjual lebih dari 680.000 eksemplar pada tanggal 15 Mei saja. Angka tersebut berhasil memecahkan rekor penjualan minggu pertama (G)I-DLE sebelumnya sebesar 678.652 eksemplar oleh album 'I love' di tahun lalu.

Menjelang comeback (G)I-DLE, 'I feel' juga telah melampaui 1,1 juta stok pre-order, menandai jumlah stok pre-order tertinggi grup untuk sebuah album hingga saat ini. Ini juga memecahkan pre-order album 'I love' pada Oktober lalu.

Baca juga: Kolaborasi Lintas Generasi Gen 1 Hingga Gen 5 di KBS Song Festival Global Festival 2024

Selain itu, 'I feel' juga telah mencapai No. 1 di chart Album Teratas iTunes di setidaknya 18 wilayah berbeda, termasuk Singapura, Turki, Meksiko, Thailand, Hong Kong, dan Denmark.

Lagu utama 'Queencard' dan lagu pra-rilis 'Allergy' juga menduduki puncak berbagai situs streaming musik domestik termasuk Melon, Genie, Bugs, VIBE, dan FLO.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)