home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Larangan Perjalanan G-Dragon Telah Dicabut

Senin, 27 November 2023 11:39 by muthiasp | 237 hits
Larangan Perjalanan G-Dragon Telah Dicabut
Image source: Naver

DREAMERS.ID - G-Dragon sebelumnya dicekal untuk ke luar negeri setelah terlibat dalam kasus dugaan penggunaan narkoba. Masa pencekalannya telah berakhir pada 25 November lalu.

Mengutip laporan outlet media News 1 pada Senin (27/11), unit investigasi kejahatan narkoba Badan Kepolisian Metropolitan Incheon tidak mengajukan perpanjangan larangan meninggalkan negara untuk G-Dragon.

G-Dragon sepenuhnya membantah tuduhan penggunaan narkoba dan dinyatakan negatif dalam tes reagen sederhana menggunakan urin, maupun tes terperinci yang dengan sampel bulu tubuh serta kuku tangan dan kaki.

Baca juga: G-Dragon dan Han So Hee Kompak Membantah Rumor Pacaran

Sementara itu, mereka telah meminta Kementerian Kehakiman untuk memperpanjang larangan perjalanan Lee Sun Kyun, karena ia masih dalam penyelidikan penggunaan narkoba.

Lee Sun Kyun juga dinyatakan negatif dalam tes reagen sederhana yang dilakukan pada saat panggilan pertamanya, dan negatif dalam tes rinci Layanan Forensik Nasional yang menggunakan bulu tubuh, termasuk rambut, bulu kaki, dan bulu ketiak.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Meski termasuk ke dalam jajaran aktris papan atas, namun Song Hye Kyo tidak lepas dari rumor negatif dan komentar selama 23 tahun menjalani karir di dunia hiburan, yang tentunya memberikan dampak kepada kesehatan mentalnya....
  • HOT !
    Aktor Kim Da Mi, Shin Ye Eun, dan Heo Nam Joon akan bermain bersama dalam drama romantis remaja. Serial baru JTBC 'A Hundred Memories' mengonfirmasi pemerannya pada tanggal 9 Januari....
  • HOT !
    Park Gyu Young diduga membagikan spoiler atau bocoran mengenai serial Netflix Squid Game 3 melalui akun Instagram pribadinya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)