home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Seungsik VICTON Juga Selesai Wajib Militer Hari Ini

Kamis, 19 September 2024 15:30 by fzhchyn | 212 hits
Seungsik VICTON Juga Selesai Wajib Militer Hari Ini
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Ada sejumlah selebriti Korea yang resmi menyelesaikan tugas wajib militernya hari ini pada 19 September, termasuk Kang Seungsik VICTON. Setelah memasuki kamp pelatihan militer pada Maret 2023, dia ditugaskan ke band militer dan menyelesaikan dinas sekitar 1 tahun 6 bulan.

Agensinya IST Entertainment mengatakan, “Kang Seungsik VICTON melaporkan pembebasannya hari ini (tanggal 19) setelah menyelesaikan tugas aktifnya di militer.”

Melalui agensinya, Seungsik mengatakan, “Pertama-tama, aku ingin mengucapkan terima kasih kepada ALICE (nama fandom VICTON) karena selalu menunggu dengan cinta dan dukungan. Aku bangga telah memenuhi tugasku sebagai pria sehat Republik Korea.”

Baca juga: Seungsik dan Sejun VICTON Tinggalkan IST Entertainment Menyusul Member Lainnya

Dia melanjutkan, “Sesuai dengan kata 'pembebasan', aku akan kembali ke peran asliku dan memberikan kenyamanan serta pesan kepada banyak orang dengan penampilan dan musik yang baru. Harap terus nantikan dan dukung aku di masa mendatang.”

Sementara itu, Seungsik telah sukses berpromosi bersama boy group VICTON, memperbarui pencapaiannya dengan rangkaian album ‘Time Trilogy’ sebelum ia menjalani wajib militer.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)