home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Spin-off 'Sixth Sense' Bersama Go Kyung Pyo Hingga Mimi Oh My Girl Tayang Februari

Jumat, 10 Januari 2025 13:10 by muthiasp | 513 hits
Spin-off 'Sixth Sense' Bersama Go Kyung Pyo Hingga Mimi Oh My Girl Tayang Februari
Image source: tvN

DREAMERS.ID - Spin-off variety show populer tvN Sixth Sense: City Tour akhirnya mengumumkan jadwal tayang pada bulan Februari mendatang.

Sama seperti serial Sixth Sense sebelumnya, Sixth Sense: City Tour akan terus mengikuti para pemeran saat mereka menghadapi berbagai situasi dan mencoba mencari tahu mana yang 'asli' dan mana yang 'palsu'.

Yoo Jae Suk kembali menjadi anggota utama Sixth Sense: City Tour, komedian yang juga teman dekatnya, Song Eun Yi, turut bergabung. Ini menjadi variety show pertama Song Eun Yi dalam hampir 20 tahun.

Sixth Sense: City Tour juga dibintangi oleh Go Kyung Pyo dan Mimi Oh My Girl, menjanjikan chemistry yang belum pernah terlihat sebelumnya antara senior dan pendatang baru variety show tersebut.

Sementara itu, Sixth Sense: City Tour dijadwalkan tayang pada Februari 2025, setelah Green Bean, Red Bean Spin-off : Cafetaria Operation.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, melalui firma hukum LKB & Partners, mengumumkan langkah hukum baru terhadap YouTuber Kim Se Ui, pengelola kanal YouTube Garo Sero Research Institute (HoverLab Inc.), serta keluarga mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Doyoung NCT akan kembali menyapa penggemar melalui tur Asia keduanya. Bertajuk '2025 DOYOUNG CONCERT [Doors]', tur ini akan dimulai dengan konser megah selama tiga hari pada 13 15 Juni 2025 di Jamsil Indoor Stadium, Seoul, sebelum melanjutkan perjalanan ke berbagai kota di Asia....
  • HOT !
    YooA OH MY GIRL menyampaikan perasaan tulusnya kepada penggemar melalui surat tulisan tangan yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada 8 Mei....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)