home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kanye West adalah Steve Jobs di Dunia Musik?

Sabtu, 15 Juni 2013 14:00 by syaifan | 1599 hits
Kanye West adalah Steve Jobs di Dunia Musik?
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Penyanyi dan rapper Kanye West, baru-baru ini mengeluarkan pernyataan yang menarik perhatian banyak orang. Tentu saja menarik, karena ia menganggap dirinya adalah Steve Jobs dalam dunia musik!

Hal ini diungkapkan oleh West beberapa waktu lalu saat melakoni sesi wawancara dengan Ryan Seacrest di program radio Kiis FM.

West mengatakan bahwa ia adalah seorang musisi yang tidak bisa diragukan kemampuannya. "Aku adalah orang yang dengan kemampuan bermusik yang sudah tidak diragukan lagi, sama halnya dengan Steve Jobs. Aku seperti Steve Jobs dalam dunia musik," ungkapnya.

Baca juga: Kisah Penyesalan Ayah Kandung Steve Jobs, Seorang Imigran Muslim Suriah

West menambahkan, bahwa ia menyadari hal tersebut setelah sang penemu mesin komputer berlogo apel itu meninnggal dunia beberapa waktu lalu. Ia mengaku mendapat inspirasi dari Steve Jobs.

"Aku memiliki kekuatan dan keahlian yang sama-sama kuat, hanya saja, Steve jobs melakukan itu dalam dunia internet dan komputer. Sedangkan aku melakukannya di dunia musik dan fashion," tambahnya.

Berbagai respon dan komentar tentang pernyataan Kanye West diatas pun berdatangan di berbagai forum termasuk di twitter. Kalau menurut kamu, gimana dreamers? (syf)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)