DREAMERSRADIO.COM - Usai melaksanakan pemilihan Senbatsu untuk single ke-32 beberapa pekan lalu, AKB48 baru-baru ini mulai mengerjakan video musik untuk single terbaru mereka yang diberi judul 'Koisuru Fortune Cookie'.
Tak tanggung-tanggung, untuk single ke-32 ini, AKB48 mengundang sebanyak 3.000 figuran untuk ikut tampil dalam video musik tersebut! Lokasi syuting yang digunakan untuk membuat video musik ini pun dilakukan di Fukuoka pada akhir pekan lalu.
Lagu yang berjudul 'Koisuru Fortune Cookie' itu sendiri diumumkan oleh Rino Sashihara yang berasal dari HKT48 pada acara TV 'AKB Eizou Center'. Dalam video tersebut, Rino juga ditunjuk menjadi center karena ia terpilih sebagai Senbatsu ke-32 AKB48.
"Lagu ini semacam lagu nostalgia, lagu disko dengan skala besar," ungkap Minami Takahashi, member AKB48 menceritakan tentang single terbaru mereka tersebut.
Baca juga: AKB48 umumkan Fan Meeting Pertama di Jakarta, Indonesia!
"Lagu yang kami nyanyikan ini bisa kalian dengarkan dan nikmati dengan siapapun. Lagu ini juga cocok dengan koregrafi apapun," lanjut Itano Tomomi.Sampai saat ini, belum ada kabar lebih lanjut tentang tanggal perilisan video musik terbarunya itu. Dari beberapa sumber, video musik tersebut bakal dirilis di akhir musim panas nanti.
Waah.. jadi tidak sabar buat lihat hasil akhir video musik seperti apa. Kawaii! Hihi.. ^^ (syf)