home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Duh, Kelompok Anti-Fans EXO Buat Ulah dengan Berbagai Komentar Negatif!

Senin, 13 Januari 2014 15:08 by citra09 | 13214 hits
Duh, Kelompok Anti-Fans EXO Buat Ulah dengan Berbagai Komentar Negatif!
tumblr.com

DREAMERSRADIO.COM - Ibarat padi, semakin berisi maka semakin merunduk. Ungkapan ini lah yang sepertinya cocok disematkan kepada boy group K-Pop terpopuler saat ini, EXO. Semakin meroket popularitas EXO, semakin banyak pula berbagai hal yang dialami, baik hal positif maupun negatif.

Tak hanya fans, namun kelompok anti-fans pun ikut bermunculan yang sepertinya berusaha untuk menjatuhkan EXO. Salah satunya adalah mencuatnya berbagai komentar dan postingan berisi tulisan ‘berbahaya’ yang ditujukan untuk EXO dan orang-orang di sekitarnya dari kelompok anti fans tersebut.

Berdasarkan laporan eksklusif Sports World yang dilansir Allkpop, sebuah anti-fan café bernama ‘Ga Mang So’ (yang berarti ‘Suara kehancuran K-Pop’) mulai muncul dan berusaha merusak nama baik EXO dengan menuliskan berbagai komentar negatif.

Anti-fan tersebut bahkan tak ragu menulis misinya yaitu dengan cara menghina dan mengkritik EXO, fans, dan bahkan orangtua mereka. “Kami berpikir anggota anti fan café adalah sebagai prioritas utama jadi bebaslah untuk menghina dan mengkritik EXO, fans, dan orangtua mereka tanpa ragu-ragu,” tulis postingan dalam anti fan café tersebut.

Berbagai gambar yang berisi tulisan hinaan dan kritikan untuk EXO pun juga diposting oleh kelompok tersebut. Sebelumnya, fans EXO juga sempat tersandung masalah petisi terkait permintaan pembebasan EXO dari wajib militer dan berbagai foto ‘berdarah’ para fans yang rela menyakiti diri demi EXO.

Baca juga: Konser di Jakarta, Suho Janji EXO Akan Kembali Bersatu Bareng Sehun dan Kai Secepat Mungkin

Hal tersebut pun diketahui merupakan ulah dari anti-fan EXO, setelah seorang anti-fan sempat menulis lewat sebuah postingan. “Aku memalsukan foto fans EXO yang menyakiti diri sendiri tersebut, tetapi itu terlihat nyata, bukan? Hanya perlu waktu sebelum foto-foto tersebut tersebar. Mohon pujiannya,” tulis anti fan tersebut, dilansir Allkpop.

Perbuatan yang sepertinya sudah di luar batas kewajaran dan bisa kapan saja merugikan EXO serta orang di sekelilingnya ini pun membuat fans bertanya-tanya apakah SM Entertainment, selaku pihak agensi EXO akan mengambil langkah hukum. Duh, hal seperti ini jangan ditiru ya, Dreamers..

Foto: Allkpop

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    NewJeans menghadapi masalah baru saat membernya Hanni, warga negara ganda Australia Vietnam, menghadapi tantangan pembaruan visa E 6 menyusul pemutusan kontrak grup tersebut dengan ADOR....
  • HOT !
    Son Ye Jin menghadiri pemutaran perdana VIP film Harbin di CGV Yongsan I'Park Mall di Yongsan gu, Seoul pada Kamis (19/12), memberikan dukungan langsung kepada sang suami, Hyun Bin....
  • HOT !
    Jelang penayangan drama tvN When the Stars Gossip, Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin berbagi kesan selama menjalani syuting bersama drama yang mengisahkan tentang perjalanan ke luar angkasa tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)