home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

GOT7 Sempat Kaget Saat Diberi Nasihat dan Dukungan dari Yunho TVXQ?

Selasa, 21 Januari 2014 12:06 by citra09 | 4571 hits
GOT7 Sempat Kaget Saat Diberi Nasihat dan Dukungan dari Yunho TVXQ?
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Meski berbeda di agensi raksasa yang berbeda, namun salah satu member grup asuhan SM Entertainment, Yunho TVXQ tak ragu untuk memberikan nasihat serta dukungan untuk boy group rookie JYP Entertainment, GOT7.

Hal ini pun ternyata sempat membuat para member GOT7 cukup terkejut melihat perhatian yang diberikan oleh senior nya di industri musik tersebut. Hal ini diungkapkan langsung dalam sebuah wawancara yang dilansir Allkpop baru-baru ini.

“Saat kami tengah standby di panggung Mnet ‘M Countdown’, tiba-tiba saja Yunho sunbae menghampiri kami. Ia mengatakan bahwa ia menyaksikan kami dengan baik dan yang kami perlukan hanya lah bersenang-senang di atas panggung,” tutur para member GOT7.

Mereka juga menuturkan bahwa Yunho juga banyak memberikan berbagai nasihat dan motivasi. “Ia memotivasi kami, dengan mengatakan bahwa ia akan memberitahu kami jika ia memiliki sesuatu yang baik yang akan dikatakan pada kami,” lanjutnya lagi.

Baca juga: GOT7 Puncaki Chart iTunes di 27 Negara dengan Album 'WINTER HEPTAGON'

“Kami berterima kasih bahkan ketika senior satu agensi kami memberikan kami dukungan, tetapi kami sangat terkejut ketika Yunho sunbae menunjukkan dukungan untuk kami. Ini benar-benar tak kami duga. Kami sangat berterima kasih dan tersentuh,” ungkap member GOT7 sambil menunjukkan rasa terima kasihnya.

Wah, Yunho memang senior yang baik ya, Dreamers^^

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)