home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Infinite Buka Rahasia Sunggyu Saat Ngobrol di Grup Pesan Teks

Senin, 26 Mei 2014 12:00 by ningcil | 4302 hits
Infinite Buka Rahasia Sunggyu Saat Ngobrol di Grup Pesan Teks
kpopstarz.com

DREAMERSRADIO.COM - Sukses menyelenggarakan show comeback ‘Infinite 1.2.3 Showcase’ di Jepang, Taiwan, dan Korea, Infinite pun kembali menghibur para Inspirit (sebutan fans Infinite) dalam wawancara mereka bersama MBC ‘Section TV’.

Sama seperti wawancara biasanya, sang leader Sunggyu pun selalu menjadi sasaran ledekan para member Infinite lainnya. Kali ini, mereka mengungkapkan bagaimana prilaku sang leader di sosial media.

“Infinite punya grup pesan teks tersendiri dan Sunggyu sangat bersemangat akan hal tersebut. Belum laa ini, Sungjong baru saja meninggalkan grup obrolan tersebut namun Sunggyu bersikeras untuk tetap mengundangnya kembali hingga ia menerima,” ujar para member Infinite.

Tak hanya itu, mereka juga menambahakn jika Sunggyu merupakan orang yang sangat bawel. “Sunggyu orang yang paling banyak bicara. Ia membicarakan banyak hal yang terlalu memalukan jika diutarakan di depan banyak orang,” lanjut mereka.

Baca juga: Kim Sunggyu Rilis Album 'Dear My Fan' Khusus Rayakan Anniversary ke-10

Mendengar ledekan member lainnya tentang dirinya, Sunggyu pun langsung membela diri dengan mengatakan, “Berbicara hal yang memalukan di grup teks memang lebih mudah daripada dikatakan secara langsung.”

Bahkan Sunggyu pun menyarankan jika orang-orang harus mencoba hal tersebut. Sementara itu, Sunggyu baru saja membuat heboh dengan kabar jika dirinya merupakan keponakan dari CEO Woollim Entertainment, agensi tempatnya bernaung. Namun rumor tersebut dibantah oleh pihak agensi.

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)