home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ed Sheeran - Sing

Rabu, 02 Juli 2014 10:00 by syaifan | 2177 hits
Ed Sheeran - Sing
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Setelah cukup lama berkeliling menjadi penyanyi tamu bersama sejumlah penyanyi lainnya, Ed Sheeran akhirnya merilis single terbarunya pada awal Juni 2014 lalu. Bertajuk ‘Sing’, Ed menyajikan sebuah lagu pop manis yang enerjik.

Lagu yang merupakan single perdana dari album keduanya yang berjudul ‘X’ tersebut, memberikan rasa baru dari karya-karya musik berkualitas Ed terdahulu. Rythm gitar di awal hingga lagu yang menjadi ciri khas Ed pun ikut tampil di lagu ini.

Tak hanya itu, unsur musik edgy 80-an pun juga terasa cukup kental di lagu ini. Ed berhasil memadukan musik pop kekinian yang dibalut dengan nada-nada RnB yang bersama dengan bebunyian menyerupai synth.

Sehingga, tak mengherankan akan semakin banyak orang menyukai lagu-lagu Ed di album ‘X’ karena lagu ini juga sangat tepat untuk dipilih menjadi single pertama. Setelah mendengarkan lagu ini, tidak heran orang akan penasaran dengan isi keseluruhan albumnya.

Baca juga: Super Pecah! Ed Sheeran Kembali Menghentak Jakarta Setelah 5 Tahun

Sebuah musik kualitas mewah yang dibawakan sesederhana mungkin dan bisa dinikmati tanpa harus meminum wine buatan Prancis tahun 70-an. Itulah sekilas garis besar dari musik-musik yang pernah dibuat oleh penyanyi muda asal Inggris ini.

Termasuk lagu ini, rasanya tidak cukup jika hanya menempatkannya di daftar tangga lagu radio terbaru setiap akhir pekan. Satu tempat untuk nominasi Grammy Awards di tahun yang akan datang tampaknya harus dikosongkan untuk Ed Sheeran lewat lagu dan album terbarunya. (Syf)

 

Komentar
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktor Hwang Min Hyun berperan sebagai seorang petarung yang cerdas namun berbakat dalam serial orisinal TVING mendatang 'Study Group'....
  • HOT !
    Yoo Yeon Seok dan Chae Soo Bin berhasil menghipnotis pemirsa dengan chemistry mereka yang nyata dalam drama When the Phone Rings, sehingga menimbulkan rumor asmara....
  • HOT !
    Lagu kolaborasi 'APT.' oleh Rosé BLACKPINK dan bintang pop Bruno Mars telah naik kembali di chart utama Billboard Hot 100 dengan memasuki Top 5!...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)