DREAMERSRADIO.COM - Kesuksesan sebuah drama tidak hanya diukur dari jumlah rating penonton yang didapatkan, namun juga bagaimana respon penonton terhadap apa yang ditayangkan. Seperti drama TvN 'Misaeng' yang tetap berjaya walau akhiri ceritanya kemarin.
Dilansir Soompi, 'Misaeng' yang tayangkan episode ke 20 mereka berhasil menjebol rating sampai melebihi 10% di Seoul yaitu dengan angka 12,3%.
Untuk sebuah saluran TV kabel, rating tersebut sudah merupakan rating yang sangat mengagumkan karena rata-rata ratingnya yang tertera di AGB Nielsen di Korea mencapai 9%. Episode terakhir ini sampai ditambahkan jam tayangnya demi memuaskan penonton.
Baca juga: 5 Drama Korea Tentang Tempat Kerja yang Toxic
Trend mengenai drama kantoran yang banyak sekali orang dapat merasakan langsung atau mengerti dengan kegiatan serta konflik para tokohnya, merupakan satu dari sekian alasan mengapa 'demam Misaeng' masih terus melanda masyarakat Korea. Im Si Wan, Kang So Ra dan Lee Sung Min menjadi beberapa aktor yang karirnya semakin terangkat berkat drama ini.Dengan begitu episode terakhir 'Misaeng' ini berhasil menjebol rekor rating mereka sendiri dan usut punya usut, pihak produksi sedang mempersiapkan drama season keduanya loh!
(prl)