home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sama-sama Sibuk, Bagaimana Rencana Duet Rihanna dengan Sam Smith?

Selasa, 31 Maret 2015 14:00 by syaifan | 883 hits
Sama-sama Sibuk, Bagaimana Rencana Duet Rihanna dengan Sam Smith?
Image source: yahoo.co.uk

DREAMERSRADIO.COM - Rihanna baru-baru ini mengabarkan bahwa ia akan segera merekam sebuah lagu duet dengan penyanyi pemenang Grammy Awards 2015, Sam Smith. Ia pun mengaku bahwa mereka berdua memiliki jadwal yang sibuk sehingga belum sempat menentukan kapan rekamannya akan dimulai.

Dilansir Digital Spy, Rihanna membeberkan rencananya tersebut saat hadir di iHeart Radio Music Awards 2015 pada Minggu (29/3) lalu. Menurutnya, Sam Smith adalah penyanyi yang sangat berbakat dan ia ingin sekali berduet dengannya.

“Dia sangat berbakat, akan sangat menyenangkan jika bisa berduet dengannya. Tidak peduli sesibuk apa kami berdua, jika sudah ada dua penyanyi yang ingin bekerjasama, maka kami akan benar-benar mewujudkannya,” kata Rihanna di hadapan para wartawan.

Baca juga: Tampilan Perdana Rihanna Goda Super Bowl Halftime 2023

Tak hanya soal bakatnya dalam bermusik, Rihanna juga memuji Sam Smith sebagai seorang yang baik dan dapat mewakilkan perasaannya dengan sangat indah lewat lagu-lagu ciptaannya. Itu juga yang membuat Rihanna semakin ingin berduet dengan pelantun ‘Stay With Me’ itu.

“Sam Smith punya suara yang sangat indah, dia juga penulis lagu yang baik, dan yang jauh lebih penting dari itu dia adalah orang yang sangat indah. Dan itu terlihat dari lagu-lagunya,” pungkas Rihanna.

Waah.. kita tunggu saja sampai lagu duet Rihanna dan Sam Smith rilis ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)