DREAMERSRADIO.COM - Kanal unduh musik digital milik Apple, iTunes baru-baru ini mengeluarkan pernyataan yang cukup menarik perhatian penggemar musik. Mereka mengatakan bahwa tidak akan lagi mempromosikan musik dan lagu milik sejumlah penyanyi seperti Rihanna, Jay Z, Beyonce, Nicki Minaj hingga Madonna.
Dilansir PageSix, inisiatif Apple tersebut datang tak lama setelah para musisi tersebut meluncurkan sebuah aplikasi kanal unduh musik digital bernama TIDAL pada akhir Maret lalu. Beberapa artis seperti Rihanna dan Madonna bahkan hanya merilis lagu barunya lewat kanal tersebut saja dan baru lewat iTunes beberapa pekan kemudian.
Hal ini dianggap oleh Robert Kondrk selaku Wakil Presiden Konten iTunes kecewa karena penggemar para artis tersebut lebih memilih membeli lagu lewat TIDAL ketimbang iTunes karena memang hanya dirilis secara ekslusif di kanal tersebut.
“Robert bilang ke sejumlah eksekutif Universal Music bahwa ia tidak akan mempromosikan Rihanna dan artis lainnya yang bergabung dengan TIDAL di kanal utama iTunes jika mereka menjual musiknya secara ekslusif hanya lewat TIDAL,” kata seorang sumber.
Baca juga: Jin BTS Cetak Rekor Penjualan Album dan Puncaki Chart iTunes dengan 'Happy'
Ancaman Robert terhadap artis-artis tersebut mulai terlihat ketika ditundanya pemasangan aplikasi TIDAL untuk ponsel dan gadget berbasis iOS hingga saat ini. Tak hanya itu, permasalahan juga terjadi ketika lagu ‘American Oxygen’ milik Rihanna mengalami masalah teknis setelah masuk ke iTunes.Hingga saat ini, beberapa artis yang diketahui turut mendukung keberlangsungan aplikasi unduh musik TIDAL dan merilis musiknya di sana antara lain adalah Rihanna, Nicki Minaj, Usher, Daft Punk, Calvin Harris, Coldplay, Madonna, Beyonce, Kanye West, Alicia Keys dan Jay Z sang penggagas ide tersebut.
Waah.. kira-kira bagaimana menurutmu, Dreamers? (Syf)