home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Yeayy! B1A4 Tambah Daftar Persaingan Comeback di Musim Panas!

Selasa, 30 Juni 2015 16:41 by citra09 | 1165 hits
Yeayy! B1A4 Tambah Daftar Persaingan Comeback di Musim Panas!
Image source: Star1

DREAMERSRADIO.COM - Tak hanya para grup idola K-Pop wanita saja, para grup idola pria alias para boy group sepertinya juga akan semakin meramaikan panggung musik di musim panas tahun ini. Setelah Infinite, kini giliran B1A4 yang mengumumkan akan segera comeback!

Berdasarkan laporan eksklusif media setempat, B1A4 dikabarkan akan menambah daftar persaingan comeback di musim panas, atau tepatnya di bulan Agustus mendatang. Boy group asuhan WM Entertainment ini dikabarkan tengah dalam tahap produksi lagu untuk comebacknya.

Comeback grup pelantun ‘Solo Day’ ini pun akan cukup spesial karena lagu yang akan mereka bawakan nantinya merupakan lagu yang diciptakan langsung oleh sang leader, Jinyoung. Jinyoung akan fokus dengan proses produksi lagu tersebut setelah menyelesaikan syuting dramanya, ‘Warm & Cozy’.

Baca juga: Gongchan Keluar Agensi Setelah 13 Tahun, Bagaimana Nasib B1A4?

Menanggapi kabar comeback B1A4, pihak agensi menuturkan, “Saat ini B1A4 tengah dalam tahap persiapan dengan rencana rilis di bulan Agustus. Kami juga telah memutuskan lagu apa yang akan dibawakan. Ini adalah lagu yang diciptakan langsung oleh Jinyoung. Namun mereka belum memulai syuting MVnya.”

Dengan demikian, ini merupakan comeback pertama B1A4 di tahun 2015 setelah satu tahun lalu atau tepatnya di tahun 2014 merilis lagu musim panas berjudul ‘Solo Day’. Sejak saat itu, B1A4 disibukkan dengan kegiatan solo masing-masing membernya.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)