home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lee Min Ho Ingin Ajak Moon Chae Won Reuni dengan Film Melodrama

Selasa, 21 Juli 2015 14:28 by ningcil | 9466 hits
Lee Min Ho Ingin Ajak Moon Chae Won Reuni dengan Film Melodrama
Image source: MBC

DREAMERSRADIO.COM - Dipertemukan kembali dalam ajang ‘19th Bucheon International Fantastic Film Festival, Lee Min Ho dan Moon Chae Won berhasil membawa pulang penghargaan ‘Producer’s Choice’. Dalam ajang tersebut keduanya pun menuturkan keinginan mereka untuk reuni di sebuah proyek akting.

Lee Min Ho yang pertama kali bertemu Moon Chae Wo saat membintangi film ‘ET At Our House’ di awal karir mereka tahun 2008 lalu pun membuat keduanya tak ragu untuk dapat bekerjasama kembali.


Moon Chae Won dan Lee Min Ho dalam ‘ET At Our House’  2008 lalu
Image source: asiakpopnews1.wordpress.com

“Aku sudah dua kali bekerjasama dengan Moon Chae Won. Proyek tersebut dilakukan disaat kami belum dikenal banyak orang. Tapi bertemu lagi dengannya setelah sekian lama dan menerima penghargaan bersama membuat semua ini lebih berarti,” ujar Lee Min Ho saat mendapatkan penghargaan pertamanya untuk membintangi film.

Ditanyai jenis genre film apa yang ingin mereka lakukan saat nanti memiliki kesempatan untuk akting bersama lagi, Moon Chae Won pun mengaku ingin melakukan melodrama atau film laga.

Baca juga: Lee Min Ho Sebut 'When the Stars Gossip' Drama Romansa 'Act of Service'

Namun Lee Min Ho yang meledek Moon Chae Won yang tak atletis pun mengatakan, “Jika aku dapat kesempatan untuk bekerjasama lagi Moon Chae Won, karena usiaku saat ini cocok untuk melakukan melodrama, kurasa itu yang terbaik.”

Siapa yang ingin melihat lagi reuni Lee Min Ho dan Moon Chae Won depan kamera?

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)