home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ditanyai Soal Tao, Begini Tanggapan Dingin Kris Wu

Kamis, 17 September 2015 12:12 by ningcil | 26344 hits
Ditanyai Soal Tao, Begini Tanggapan Dingin Kris Wu
Image source: ourexoticpl

DREAMERSRADIO.COM - Sejak tak lagi berstatus sebagai member EXO, Kris Wu atau Wu Yi Fan memang selalu menghindar dari pertanyaan seputar grup yang pernah mempopulerkan namanya tersebut. Seperti yang terjadi pada saat Kris hadir dalam acara jumpa pers Maybelline beberapa waktu lalu.

Dalam sesi tanya jawab bersama awak media dalam suasana yang menyenangkan, tiba-tiba keadaan berubah menjadi kaku saat salah seorang wartawan tiba-tiba mengajukan pertanyaan soal Tao.

Kris yang saat itu tengah bersemangat menjelaskan bocoran soal rencana proyek musiknya yang bernuansakan hip hop dan rock, mendadak langsung terlihat masam saat ditanyai apakah dirinya masih saling kontak dengan mantan sesama member EXO-M tersebut.

Tak memberikan jawaban apa-apa selain gelengan kepala, sang manajer pun langsung menegur wartawan yang memberikan pertanyan colongan tersebut.

Baca juga: Kris Wu Dijatuhi Hukuman 13 Tahun Penjara Atas Kasus Pelecehan Seksual

Seperti yang diketahui sebelumnya, hubungan antara Kris dan Tao memang dalam kondisi yang tak baik. Mengingat Tao yang mengatakan bahwa Kris telah mengkhianatinya dengan keluar dari EXO secara tiba-tiba.

Namun setelah Tao juga akhirnya ikut hengkang dari grup pelantun ‘Call Me Baby’ tersebut pada awal tahun 2015, pria yang beberapa waktu lalu merilis mini albumnya ini pun melakukan permintaan maaf secara terbuka pada Kris lewat sebuah wawancara televisi dan menyesali perbuatannya tersebut.

Pertanyaan colongan kepada aktor ‘Somewhere Only We Know’ ini juga sebelumnya pernah terjadi tatkala seorang wartawan menanyainya apakah ia akan mengundang Luhan untuk nonton premiere filmnya. Namun bedanya sat itu Kris menanggapinya dengan senyuman.

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    LE SSERAFIM kembali membuktikan popularitasnya dengan menduduki posisi teratas chart album segera setelah merilis album baru mereka yang bertajuk 'HOT' pada 14 Maret....
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun memberikan klarifikasi terkait tuduhan bahwa ia mengabaikan masalah ekonomi mendiang Kim Sae Ron selama hidupnya....
  • HOT !
    Pada 12 Maret, perusahaan produksi di balik film mendatang berjudul 'The Rescuer' (terjemahan harfiah) mengumumkan bahwa proses syuting telah resmi selesai. Film ini dijadwalkan rilis pada akhir tahun ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)