home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

TaeTiSeo Dikonfirmasi akan Comeback Spesial Musim Dingin Desember Depan!

Senin, 02 November 2015 15:00 by citra09 | 1405 hits
TaeTiSeo Dikonfirmasi akan Comeback Spesial Musim Dingin Desember Depan!
Image source: Louis Quato

DREAMERS.ID - Girl group SNSD alias Girls’ Generation dipastikan akan sibuk dengan comeback hingga akhir tahun ini. Setelah comeback sebagai grup dengan formasi lengkap serta mendebutkan sang leader, Taeyeon sebagai penyanyi solo, kini giliran sub unit TaeTiSeo yang siap menyapa fans.

Berdasarkan seorang sumber di industri musik, sub unit SNSD yang terdiri dari Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun alias TaeTiSeo dikonfirmasi akan comeback pada Desember mendatang lewat lagu spesial musim dingin.

TaeTiSeo kini dikabarkan tengah sibuk mempersiapkan comebacknya tersebut, termasuk melakukan proses rekaman lagu yang rencananya akan dirilis pada minggu pertama di bulan Desember mendatang yang memang bertepatan dengan musim dingin.

Dengan demikian, ini akan menjadi comeback pertama TaeTiSeo setelah satu tahun tiga bulan lalu, atau tepatnya pada bulan September 2014 lalu mempromosikan lagu berjudul ‘Holler’. Ini merupakan pertama kalinya bagi TaeTiSeo merilis sebuah lagu spesial musim dingin, yang semakin menambah antusiasme fans.

Baca juga: Siap Comeback, SNSD Tengah Persiapkan Debut Sub Unit Baru!

Sejak bulan Juli lalu, SNSD memang sukses mengambil alih chart musik lewat comeback musim panasnya dengan lagu berjudul ‘Party’ dan perilisan album ‘Lion Heart’. Di bulan Oktober, Taeyeon pun hadir dengan debut solonya leeway album bertajuk ‘I’ yang juga sukses merajai chart musik.

Apakah TaeTiSeo akan kembali melanjutkan kesuksesan SNSD di tahun ini?

(ctr) 

Komentar
  • HOT !
    Girl group KISS OF LIFE berhasil menyelesaikan tur konser 2025 KISS OF LIFE 1ST WORLD TOUR [KISS ROAD] di Eropa, dan kini mereka siap untuk menjalani tur konser di Asia....
  • HOT !
    Pengadilan telah memutuskan bahwa anggota grup NewJeans tidak boleh melakukan aktivitas independen secara terpisah dari agensi mereka, ADOR. Namun, para member NewJeans segera membantah putusan tersebut dan menyatakan akan mengajukan keberatan....
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)