home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ungkap Judul Album Musim Dinginnya, EXO akan Gelar Showcase Comeback Secara Global!

Jumat, 27 November 2015 11:03 by citra09 | 2248 hits
Ungkap Judul Album Musim Dinginnya, EXO akan Gelar Showcase Comeback Secara Global!
Image source: SM Entertai

DREAMERS.ID - Merayakan datangnya musim dingin dan perayaan Natal, EXO pun menjadi salah satu grup yang siap meramaikan panggung comeback musim dingin kali ini. Setelah dikonfirmasi perilisannya, EXO pun mulai mengungkap teaser comebacknya tersebut.

Pada Jumat (27/11), EXO akhirnya merilis teaser pertama comebacknya yang sekaligus mengungkap judul albumnya. Berdasarkan teaser tersebut, EXO akan comeback dengan album spesial Natal dan musim dingin bertajuk ‘Sing For You’.


Image source: SM Entertainment

Grup asuhan SM Entertainment ini akan merilis albumnya tersebut pada 10 Desember mendatang, dan akan menggelar showcase bertajuk ‘EXO Comeback Stage Sing For You’ lewat channel barunya di aplikasi V App dari Naver.

Baca juga: EXO Dipastikan Segera Comeback Grup, Persiapan Sudah Dimulai

Dalam showcase yang bisa disaksikan fans seluruh dunia tersebut secara live, EXO akan mengungkap lagu-lagu baru di album tersebut untuk pertama kalinya dan akan berbincang mengenai pembuatan album tersebut bersama fans.

 Tak hanya itu, EXO juga akan memberikan fans kesempatan untuk bisa menyaksikan secara langsung comeback stage mereka, dengan mengundang fans beruntung dari followers channel mereka di aplikasi V App. Wah, apakah kamu salah satunya?

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)