home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Dia Album K-Pop Terlaris di Tahun 2015 Berdasarkan Data Hanteo

Minggu, 27 Desember 2015 17:28 by citra09 | 4579 hits
Ini Dia Album K-Pop Terlaris di Tahun 2015 Berdasarkan Data Hanteo
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Memasuki akhir tahun 2015, berbagai data mulai dikumpulkan untuk melihat prestasi terbaik dari idola K-Pop di sepanjang tahun. Salah satu hal yang paling dinanti adalah mengenai siapakah yang memiliki album terlaris di sepanjang tahun 2015 ini.

Belum lama ini, para netizen berhasil mengumpulkan data album K-Pop terlaris yang diambil dari data salah satu website data penjualan musik terbesar, yaitu Hanteo. Netizen mengumpulkan data penjualan dari website tersebut dan menyusunnya menjadi peringkat 30 besar.

Berdasarkan peringkat yang dirilis, posisi empat besar ternyata berhasil diduduki oleh para artis asuhan SM Entertainment, dengan EXO yang mengambil dua peringkat, yaitu peringkat satu dan dua lewat album ‘EXODUS/Love Me Right’ dan ‘Sing For You’.


Image source: Allkpop

Total album ‘EXODUS’ dan ‘Love Me Right’ jika digabungkan memiliki total 833,240 kopi yang terjual, semetara album Natal ‘Sing For You’ terjual sebanyak 320,000 kopi. Totalnya, EXO pun kembali berhasil menjual lebih dari 1 juta kopi di tahun ini.


​Image source: Allkpop

Baca juga: PLAVE Menjadi Grup Idola Virtual Pertama yang Melampaui 1 Juta Penjualan di Minggu Pertama

Sementara itu, posisi ketiga dan keempat berturut-turut diisi oleh SHINee lewat album ‘Odd’ yang berhasil terjual sebanyak lebih dari 225 ribu kopi dan Super Junior lewat album ‘Devil’nya sebesar 189,850 kopi.

Posisi kelima dan keenam ternyata juga berhasil diisi oleh BTS lewat album ‘The Most Beautiful Moment In Love Part 1’ dan ‘Part 2’. Posisi selanjutnya yang masuk ke dalam 30 besar di antaranya adalah Infinite, Seventeen, SNSD, Big Bang, GOT7, CNBLUE, A Pink, dan lainnya.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Kasus di mana manajer grup NewJeans (NJZ) A melaporkan CEO ADOR Kim Joo Young atas perundungan di tempat kerja telah ditutup dengan putusan "tidak bersalah"....
  • HOT !
    Setelah ditunggu tunggu oleh para penggemar di Indonesia, Kandis tampil secara langsung dalam acara ‘KOREA 360 X Kandis Mini Concert in Indonesia’ yang digelar pada 21 Februari 2025 di Main Atrium KOREA 360, LOTTE Mall Jakarta....
  • HOT !
    Netflix telah mengumumkan produksi drama 'Boyfriend on Demand' (judul sementara), yang dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK dan Seo In Guk....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Chanuchan_
Cast : Hanbin as B.I , Lalisa Manoban as Lisa , Park chae young as Rose

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)