home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ben Stiller Pecahkan Selfie Tongsis Terpanjang di Red Carpet 'Zoolander 2'!

Senin, 08 Februari 2016 23:00 by reinasoebisono | 1864 hits
Ben Stiller Pecahkan Selfie Tongsis Terpanjang di Red Carpet 'Zoolander 2'!
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Ajang red carpet premiere film sering dijadikan tempat memamerkan hal-hal tak biasa, termasuk pemecahan rekor. Seperti Dwayne ‘The Rock’ Johnson yang memecahkan rekor foto selfie dalam waktu 3 menit di red carpet ‘San Andreas’, kini giliran aktor Ben Stiller yang mengukir rekor dunia.

Stiller yang menghadiri acara karpet merah film terbarunya Zoolander 2’ tiba-tiba masuk ke area red carpet sambil membawa selfie stick alias tongsis yang menjulang tinggi bahkan hingga sulit melihatnya saat dijulurkan ke langit.



Image source: BBC, standar.co.uk

Hasilnya, tentu saja jangkauan foto lebih luas dan suasana luas lokasi red carpet terlihat cukup jelas. Berfoto dengan rekan artis dan kru filmnya, Stiller mengambil selfie dengan tongsis yang memiliki panjang lebih dari 8 meter tersebut, wow!

Aktor yang terkenal dengan film Night at The Museum’ ini sempat mengaku khawatir jika handphone-nya yang dijepit di tongsis super panjang tersebut lepas dari jepitan dan jatuh menimpa orang di bawahnya. Sontak, hal ini juga sempat membuat penonton dan semua yang hadir di sana deg-degan. ^^


Ben Stiller (kanan) saat menerima penghargaan Guinness World of Record (Telegraph)

Film Zoolander 2’ sendiri memang ditunggu karena jadi film reunian legendaris antara Ben Stiller dan aktor Owen Wilson. Film ber-genre comedy ini sempat dikritik karena terdapat adegan kontroversi yang menjurus ke kaum LGBT dimainkan oleh Benedict Cumberbatch.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    BM KARD akan merambah ke dunia Hollywood dan mencoba tantangan akting pertamanya sejak debut. Pada 31 Januari, DSP Media mengungkapkan bahwa BM akan tampil dalam musim kedua serial Netflix 'BEEF'. ...
  • HOT !
    Nonsan Strawberry Festival 2025 akan hadir di Jakarta! Berlangsung selama empat hari mulai tanggal 13 Februari hingga 16 Februari di Kota Kasablanka Mall, acara ini akan menampilkan banyak keseruan, termasuk penampilan penyanyi Korea Bang Yedam....
  • HOT !
    Jisoo BLACKPINK telah menandatangani kerja sama dengan Warner Records! Pada 29 Januari, mereka secara resmi mengumumkan bahwa Jisoo telah menandatangani kesepakatan solo global yang mencakup semuanya dengan label Amerika tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)