home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gerah Disebut Film ‘Avengers’, Ini Pembelaan Chris Evans Soal ‘Civil War’

Minggu, 21 Februari 2016 13:12 by reinasoebisono | 2472 hits
Gerah Disebut Film ‘Avengers’, Ini Pembelaan Chris Evans Soal ‘Civil War’
Image source: socialiteli

DREAMERS.ID - Mungkin ‘Captain America: Civil War’ adalah film solo pertama Marvel yang berisi sangat banyak super hero di dalamnya. Karena penuhnya super hero inilah banyak anggapan yang mengatakan jika film ketiga ini pantas disebut film setengah ‘Avengers’.

Namun anggapan itu tentu saja membuat aktor pemeran Captain America, Chris Evans terganggu dengan pemikiran itu. Tentu saja, ini adalah film solonya, siapa yang tidak gerah film eksklusifnya disebut film bersama? ^^

“Walaupun banyak karakter (super hero), fokus film ini tetap pada Steve (Captain America) dan perjuangannya. Terutama pergumulannya bersama Tony Stark (Iron Man)” kata Evans melansir Collider.


Image source: Collider

“Seru melihat seorang pria yang optimis sekaliguss putus asa, pengkhianatan, frustasi. Banyak kejadian dan orang dalam hidupnya yang menguji dia (Captain America). Hal itu justru menantang dan memaksanya untuk mengevaluasi siapa dirinya,”

Baca juga: Nasib Perisai Lama Captain America Terungkap di Teaser Terbaru 'Avengers: Endgame'!

Melihat kisah hidupnya, Captain America memang dikhianati oleh organisasinya, S.H.I.E.L.D di film kedua ‘The Winter Soldier’. Sedangkan di film ketiga nanti, ia akan berseberangan pemikiran dengan sahabatnya, Tony Stark karena masalah pengaturan hidup para super hero.

Presiden Marvel Kevin Feige pun mengatakan agar fans bersiap melihat pertarungan dua super hero favorit itu. Dan bagaimana kejadian-kejadian di dunia memecahkan mereka.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)