home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Karakter Seo Dae Young di 'Descendants of the Sun' Ternyata Benar Ada di Kehidupan Nyata?

Selasa, 12 April 2016 15:10 by tyassss | 7792 hits
Karakter Seo Dae Young di 'Descendants of the Sun' Ternyata Benar Ada di Kehidupan Nyata?
Image source: KBS

DREAMERS.ID - Selain karakter tentara bernama Yoo Si Jin yang diperankan oleh Song Joong Ki dalam drama Descendants of the Sun, adapun sosok mayor sersan Seo Dae Young yang diperankan Jin Goo yang juga menjadi sorotan penonton.

Lalu, siapa sangka jika karakter Seo Dae Young ternyata benar-benar ada di kehidupan nyata! Fakta ini baru saja dibongkar oleh media berita Korea Selatan, Yonghap News. Seorang pria bernama Seo Dae Young (30) adalah seorang anggota pasukan Angkatan Udara Khusus Perang Republik Korea.


Image source: kpopherald.com

Tak jauh berbeda dengan sosok Seo Dae Young yang ada di drama, pangkat serta  tugas yang dijalankan juga hampir serupa dengan yang dilakukan Seo Dae Young yang asli ini. Seperti ia pernah tinggal di Iraq sebagai tugasnya pada tahun 2006 sedangkan Seo Dae Young dalam drama juga ditugaskan jauh diluar negeri yaitu di negara Uruk.


Image source: kpopherald.com

Selain itu, Seo Dae Young asli juga telah jatuh cinta dan menikah dengan seorang tentara wanita berpangkat Sersan Satu bernama Seo Ar I. Namun bedanya, hingga di episode ke-14 ini, Seo Dae Yeong yang ada di drama malah mengalami putus cinta dengan kekasihnya, tentara Letnan Satu Yoon Myeong Ju (Kim Ji Won).

Baca juga: Agensi Jin Goo Buka Suara Soal Kasus Penipuan yang Menyeret Artisnya

Menurut Yonhap News yang dikutip Korea Herald, Seo Dae Young asli pun memiliki pretasi yang menakjubkan terhadap segala tindakan baiknya kepada warga sipil sehingga ia dijadikan sebagai model utama untuk para tentara lainnya saat ini.

Sementara mengenai profilenya yang sudah diketahui ini, tentara Seo Dae Young mengatakan, “Terima kasih berkat drama tersebut aku menjadi populer dikalangan pasukanku”. Ia pun bangga dengan baret hitam sebagai lambang tentara khusus perang yang selalu digunakannya. “Aku akan mendedikasikan diriku untuk mengabdi pada negara,” tutup Seo Dae Young.

Wah, keren ya, Dreamers!

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)