home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Aktor Ternama Korea Ini Siap Ramaikan Drama 'Dear My Friends' Sebagai Cameo!

Selasa, 26 April 2016 20:18 by dodo07 | 3889 hits
5 Aktor Ternama Korea Ini Siap Ramaikan Drama 'Dear My Friends' Sebagai Cameo!
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Jika biasanya sebuah rumah produksi merilis serangkaian pemain tetap yang akan mengisi  drama tersebut, drama terbaru TvN ini justru membocorkan nama pemain cameonya. Namun, tak kalah populer dari pemain utamanya, nama pemain cameo yang sudah dikonfirmasi ini justru menarik banyak penonton yang tak sabar menantikan aksi mereka.

Melansir laman Allkpop, TvN baru merilis beberapa nama aktor yang siap meramaikan drama terbarunya yang berjudul 'Dear My Friend'. Tak hanya namanya saja, peran yang akan dibawakan para aktor tampan ini juga telah terungkap.

Sebelumnya memang pernah pernah dikabarkan bahwa aktor-aktor ini akan ikut mengambil peran di drama ini, namun saat itu belum dikonfirmasi apakah menjadi peran tetap hanya sebagai cameo di beberapa episode. Hingga akhirnya dikonfirmasi bahwa Lee Kwang Soo, Jo In Sung, Sung Dong Il, Jang Hyun Sung, dan Daniel Henney siap menjadi pemain figuran di drama ini.

Baca juga: Kronologi Penembakan Aktor Eddie Hassell di Depan Rumah Pacarnya

Drama ini dikabarkan akan memulai syuting pada Mei 2016 setiap hari Jumat dan Sabtu malam. Untuk pemeran utamanya adalah Go Hyun Jung, Shin Gu, Kim Hae Ja, na Moon Hee, Youn Jung, dan Go Doo Shim yang sudah dipastikan membintangi drama ini.

Drama ‘Dear My Friends’ sendiri bercerita tentang kisah kehidupan para paruh baya berjiwa muda yang menjalani kehidupannya selalu bersemangat selagi mereka masih hidup. Drama ini juga akan menampilkan kisah realistis orang kota di usia matang dan hubungan mereka dengan anak-anak muda di sekitarnya.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)