home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kangin Super Junior Pernah dapat Pengakuan Fans Tengah Mengandung Anaknya?

Kamis, 05 Mei 2016 15:50 by muthiasp | 2073 hits
Kangin Super Junior Pernah dapat Pengakuan Fans Tengah Mengandung Anaknya?
Image source: imbc.com

DREAMERS.ID - Para fans tentunya akan melakukan apa saja demi mendapat perhatian dari sang idola, sampai tak jarang, yang mereka lakukan adalahberlebihan. Saat menjadi bintang tamu program MBC ‘Radio Star’ kemarin (4/05), Kangin Super Junior pun menceritakan hal berlebihan tersebut yang dilakukan oleh fansnya.

Salah satu pembawa acaranya yang juga dari grup Super Junior yaitu Kyuhyun mengawali cerita ini dengan mengatakan, “Kau pernah bilang kalau kau merasa tidak nyaman karena penggemar di negara lain terkadang membuat plakat dengan kata-kata aneh.”


Image source: Soompi.com

Membenarkan perkataan sang 'adik', Kangin pun membeberkan cerita yang lebih mengejutkan bahwa ada sebuah plakat yang menuliskan jika fans tersebut tengah mengandung anak darinya.

“Belum lama ini, saat tampil di luar negeri, salah satu fans membuat plakat bertuliskan ‘Aku hamil anak Kangin Oppa’. Dia menuliskan kebohongan untuk mendapatkan perhatian. Aku bahkan sampai tidak bisa menoleh ke arahnya," lanjutnya

Baca juga: Meski Dicintai, Deretan Idol Ini Pernah Diboikot Fans Sendiri

Member Super Junior yang terkejut pun sampai mengatakan, “Apa-apaan ini?” tambah Kangin. Para pembawa acara pun meledeknya dengan mengatakan, “Coba saja kau datang padanya 10 bulan kemudian,” yang membuat semuanya tertawa.

Sementara, selain Kangin Super Junior, pada episode itu juga hadir penyanyi Lee Seung Chul, Dana, dan rapper Brave Brother.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)