DREAMERS.ID - Baru-baru ini, G-Dragon mendapatkan sebuah musibah kecil yang mana akun Instagram private-nya mengalami peretasan. Diketahui, pentolan Big Bang ini memang memiliki dua akun yang mana satu akunnya ditutup untuk khalayak umum bernama @peaceminusone.
Akibat dari aksi hack ini, beberapa postingan pribadi dari G-Dragon pun tersebar luas ke publik. Diantaranya adalah foto-foto kebersamaannya dengan wanita yang disebut adalah model asal Jepang, Nana Komatsu yang mana kembali memicu munculnya rumor hubungan asmara dari keduanya.
Meski begitu, tindakan peretasan ini sangatlah tidak baik dan sejumlah fans juga geram melihat kehidupan pribadi idolanya telah diganggu gugat seperti ini. Terkait dengan hal ini, YG Entertainment selaku agensi GD pun sepertinya tak ambil pusing dan menganggap bahwa ini bukanlah sesuatu yang harus diberikan komentar.
Mungkin begitu pula yang dilakukan oleh sang pemilik akun. G-Dragon sepertinya tak mau mengambil pusing hal ini dan hanya menunjukan tanggapan dan rasa kesalnya dengan melalui postingan dari akun Instagram publiknya, @xxxibgdrgn.
Baca juga: Artis K-Pop Paling Diantisipasi Tahun 2025: BTS, G-Dragon, aespa
Dalam postingan berupa foto tersebut, terlihat gambar seorang mengenakan perban diseluruh kepalanya dan dibawahnya tertulis kalimat, “Aku tak sanggup lagi mengatasi orang-orang”. Sepertinya gambar ini juga ia ambil dari salah satu adegan film.Para fans juga nampak memberikan komentar berupa dukungan kepada sang idola. Duh, semoga masalah seperti ini tidak terjadi lagi ya..
(tys)