home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

CLC Tampil Super Beda nan Sendu di MV Comeback 'Where are you?'

Kamis, 03 Agustus 2017 20:35 by muthiasp | 1236 hits
CLC Tampil Super Beda nan Sendu di MV Comeback 'Where are you?'
Image source: Cube Entertainment

DREAMERS.ID - CrystaL Clear atau CLC juga tidak mau ketinggalan meramaikan parade comeback di musim panas ini. Girl group asuhan Cube Entertainment ini baru saja merilis mini album terbaru bertajuk ‘FREE’SM’, dengan lagu andalan berjudul ‘Where are you?’.

Mini album tersebut beserta dengan video musik lagu andalannya resmi diluncurkan ke publik pada Kamis (03/08) sore. Untuk comebacknya kali ini, Seunghee, Yujin, Seungyeon, Sorn, Yeeun, Elkie, dan Eunbin, mengusung konsep yang berbeda dari sebelumnya.

Jika saat comebackHobgoblin’ di bulan Januari mereka tampil swag, kini ketujuh cewek cantik itu muncul dengan penampilan yang lebih soft dan manis. Mereka terlihat sangat cantik dalam balutan dress one-piece berwarna salem, putih dan merah dengan rambut panjang terurai.

Baca juga: Yeeun CLC Dedikasikan Debut Solonya Untuk Fans

Video musik ‘Where are you?’ juga dibuat jauh berbeda dari ‘Hobgoblin’. MV terbarunya ini dibuat dengan gaya retro, dan terlihat teduh. Koreografinya juga tidak terlalu enerjik namun artistik, sesuai dengan irama lagunya yang ballad. Liriknya sendiri bercerita tentang seorang wanita yang lelah menunggu pria idamannya.

Dalam album keenamnya ini, terdapat total enam lagu yaitu ‘Where are you’, ‘Bae’, ‘I Like It’, ‘Call My Name’, ‘Summer Kiss’, dan ‘I’ll Hold You’. Sementara itu usai kesuksesan ‘Hobgoblin’, CLC akhirnya bisa menggelar jumpa fans pertamanya pada bulan Mei kemarin.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)