home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Project Group 'Produce 101: Season 2', JBJ Resmi Debut Lewat Single 'Fantasy'

Rabu, 18 Oktober 2017 19:10 by muthiasp | 1355 hits
Project Group 'Produce 101: Season 2', JBJ Resmi Debut Lewat Single 'Fantasy'
Image source: Fave Entertainment

DREAMERS.ID - Beberapa hari setelah proyek grup pertama ‘Produce 101: Season 2’, RAINZ, kini giliran JBJ yang resmi debut. Grup beranggotakan enam member mantan kontestan program survival populer tersebut baru saja merilis mini album bertajuk ‘Fantasy’.

Pada Rabu (18/10) sore, JBJ atau Just Be Joyful meluncurkan mini album dan single debut yang sama-sama berjudul ‘Fantasy’. Grup ini beranggotakan Taehyun, Kenta, Sanggyun, Longguo, Hyunbin, dan Donghan, yang mana diantaranya sudah memiliki grup sendiri.

Lagunya berirama upbeat dengan unsur EDM dan hip hop yang kental. Liriknya menceritakan tentang seseorang yang tidak bisa lepas dari bayang-bayang sosok idaman seperti fans yang terhipnotis idola kesayangannya, yang mana ditulis oleh member Kim Sang Kyun dan Kwon Hyun Bin.

Baca juga: Mirip 'Kasus' JBJ, Penggemar Bikin Petisi Debutkan Kontestan 'Produce X 101' yang Tereliminasi

Dalam video musik, keenam cowok tampan ini menunjukkan pesona manlynya dengan tarian yang powerful. Mereka juga terlihat berada di sisi seorang wanita seperti membayang-bayanginya.

Pada mini album debutnya ini terdapat total enam lagu, seperti ‘Fantasy’, ‘Say My Name’, hingga ‘Pretty’. Mereka akan merilisnya dalam tiga versi, dua versi dipasarkan mulai Rabu (18/10) sore, sementara versi terbatasnya baru akan diluncurkan seminggu setelahnya.

Nantinya mereka akan melakukan promosi seperti idola K-Pop biasanya. Lalu selanjutnya sudah dijadwalkan tur jumpa fans di lima negara di Asia, seperti Jepang, Thailand, Hongkong, Taiwan, dan Filipina. Jadwal tur itu akan dimulai pada November hingga Januari 2018.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)