home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Usai Monsta X, NCT Juga Dikonfirmasi jadi Bintang Tamu 'Weekly Idol' Episode Final Duo MC Legendarisnya

Rabu, 07 Maret 2018 11:45 by dodo07 | 1374 hits
Usai Monsta X, NCT Juga Dikonfirmasi jadi Bintang Tamu 'Weekly Idol' Episode Final Duo MC Legendarisnya
Image source: pinterest

DREAMERS.ID - Usai Monsta X, kini salah satu artis naungan SM Entertainment juga dikonfirmasi akan melakukan promosi dalam variety show populer ‘Weekly Idol’. Grup tersebut tiada lain adalah NCT.

Menurut laman Soompi, NCT dikabarkan akan melakukan syuting ‘Weekly Idol’ pada hari ini (7/3). Namun, hingga berita ini ditulis, belum diketahui apakah NCT akan datang secara full team 18 member atau hanya beberapa membernya.

Syuting ‘Weekly Idol’ ini dikabarkan akan menjadi hari terakhir bagi duo MC legendarisnya, Jung Hyung Don dan Defconn sebagai pemandu acara tersebut setelah kurang lebih 7 tahun. Menurut pihak MBC selaku pihak produksi, sepeninggalnya duo MC tersebut, ‘Weekly Idol’ akan dibuah menjadi format season dengan MC baru.

Baca juga: Yuta NCT Resmi Debut Solo dengan Album 'Depth'

Sebelumnya, boy group Monsta X juga telah lebih dulu dikonfirmasi akan menjadi bintang tamu dalam episode final Jung Hyung Don dan Defconn. Hal ini, sebagai bentuk promosi single terbaru dari grup yang debut pada tahun 2015 yang akan dirilis pada tanggal 26 Maret mendatang.

Sementara itu, NCT juga tengah disibukkan dengan promosi besar-besarannya dari tiap-tiap sub grupnya. Sejauh ini, grup dengan total 18 member tersebut telah melakukan promosi sebagai NCT U, Taeyong x Ten, dan yang terbaru adalah NCT Dream.

Siap menantikan keseruan dari dua grup ini?

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Lee Min Ho akan menggelar fan meeting 2025 Lee Min Ho Asia Fanmeeting Tour in Jakarta ‘Minhoverse’ pada 19 April 2025 pukul 19.00 WIB di ICE BSD Hall 5 6, dipromotori oleh Lit Experience....
  • HOT !
    Pengadilan memutuskan bahwa kelima member grup NewJeans tidak boleh melakukan aktivitas secara mandiri, sementara pihak ADOR menyatakan bahwa mereka akan mendukung aktivitas grup....
  • HOT !
    Program MBC 'Good Day' akan berhenti tayang sementara....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)