home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jawaban Kocak Goo Hye Sun Soal Ajak Ahn Jae Hyun Main di Film Garapannya

Rabu, 30 Mei 2018 18:04 by fzhchyn | 2961 hits
Jawaban Kocak Goo Hye Sun Soal Ajak Ahn Jae Hyun Main di Film Garapannya
Image source: tvN

DREAMERS.ID - Goo Hye Sun tak hanya dikenal sebagai aktris cantik yang sudah banyak membintangi proyek drama dan film, tapi ia juga telah beberapa kali menjadi sosok di belakang layar dengan menjadi sutradara dan menggarap filmnya sendiri.

Mengingat sang suami, Ahn Jae Hyun adalah seorang aktor, Goo Hye Sun pun ditanya apakah dirinya akan meng-casting Ahn Jae Hyun untuk membintangi salah satu film garapannya. Pertanyaan tersebut diberikan saat dirinya hadir sebagai tamu program radio MBC ‘FM Film Music, This is Jung Eun Chae’ pada 28 Mei lalu dan berbicara tentang kesibukannya saat ini.

Goo Hye Sun baru-baru ini diketahui telah menayangkan ‘Mystery Pink’, film ketujuh yang ia garap sebagai seorang sutradara, di Jeonju International Film Festival dan disambut dengan respon yang positif.

Baca juga: Goo Hye Sun Resmi Menjabat Sebagai Wakil Presiden Departemen Jurnalisme Sains KAIST

Ia mengungkapkan bahwa bekerja sebagai sutradara memberinya kesempatan untuk melihat kembali dirinya sebagai seorang aktris. “Aku berpikir bahwa aku pasti sulit diajak bekerja sama. Menjadi seorang sutradara mengajarkanku untuk bercermin sebagai seorang aktris,” katanya.

Goo Hye Sun juga berterima kasih kepada aktor utama Seo Hyun Jin dan Yang Dong Geun karena telah setuju untuk tampil di film pendek terbarunya itu.

Saat seorang pendengar bertanya apakah dia pernah mengajak sang suami Ahn Jae Hyun bermain dalam salah satu filmnya, Goo Hye Sun tertawa dan menjawab dengan lucu, “Jika aku syuting dengan anggaran sangat rendah, aku akan memaksanya tampil.”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)